Liga Italia

Andrea Barzagli Putuskan Akan Pensiun di Akhir Musim Nanti

Juventus bersiap kehilangan salah satu bek andalannya di akhir musim, bukan karena ia akan berpindah klub, melainkan ia memutuskan untuk gantung sepatu atau Pensiun, dan pemain yang dimaksud adalah Andrea Barzagli. Bek senior milik Juventus tersebut diakabarkan sudah memutuskan untuk pensiun di bulan Juni nanti.

Barzagli sendiri datang ke Juventus pada tahun 2011 setelah Bianconeri membelinya secara cuma cuma dari Palermo. Meski didatangkan secara gratis, namun bek yang saat ini berusia 37 tahun tersebut bisa dibilang sebagai salah satu pembelian tersukses yang Juventus lakukan, lantaran kontribusinya selama 8 musim lebih sangat besar.

Andrea Barzagli akan pensiun dari sepakbola di akhir musim nanti tepatnya pada bulan Juni

Bersama Juve ia sudah melakoni 265 pertandingan dengan koleksi 7 gelar Scudetto, dan 4 Coppa Italia. Namanya juga masuk ke dalam skuad Italia di Piala Dunia 2006 saat keluar sebagai juara. Dengan catatan seperti demikian, rasanya Barzagli akan pensiun dengan kenangan yang indah bersama Juventus.

Terus Cedera Memaksa Barzagli Putuskan untuk Pensiun

Salah satu alasan Barzagli memilih pensiun di akhir musim selain faktor usia, namun juga karena cedera yang terus membekapnya. Khusus di musim ini bahkan ia harus sering keluar masuk meja perawatan lantaran cedera yang ada pada betisnya tak kunjung membaik.

Pada musim ini sendiri Barzagli baru bermain sebanyak 9 kali di semua kompetisi. Hal inilah yang kemudian membuat Juventus terpaksa mendatangkan Martin Caceres pada Januari lalu, serta menjadi lebih sering memainkan Daniel Rugani sebagai penambal lubang yang ditinggalkan Barzagli.

Sang bek senior itu pun rencananya akan gantung sepatu pada Juni nanti, dan saat ini pemain yang juga pernah membela Wolfsburg tersebut sedang memikirkan apa yang akan ia lakukan selepas pensiun nanti.

Barzagli sudah membela Juventus sejak 2011

Pernyataan Barzagli Terkait Pensiunnya ia di Akhir Musim nanti

“Saat anda menjadi seorang pesepakbola, sulit memikirkan kehidupan setelah sepakbola, akan tetapi cedera di musim ini membantu saya untuk memahami hal tersebut. Saya sudah memutuskan akan mundur di bulan Juni. Dan saat ini saya sedang mencari tahu apa yang akan saya lakukan nanti selepas pensiun”, ungkap Barzagli dilansir dari laman web resmi Juventus.

“Saya memiliki kertertarikan di berbagai ide dalam dunia sepakbola meskipun saya akan butuh waktu untuk bisa mengambil keputusan. Saya harus memahami apa yang menarik bagi minat saya dan apakah saya mampu mengerjakan hal tersebut dengan baik. Bermain sepakbola sendiri adalah mimpi saya sejak kecil, oleh karena itu saya harus memberikan rasa antusiasme yang sama”, pungkas Barzagli.

Share
Published by
Nico Fikri Hermawan

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago