Liga Inggris

Barclays Tetap Menjadi Sponsor Utama Premier League Musim Depan

Kerjasama antara Liga Utama Inggris dengan salah satu bank terbesar Inggris lewat nama ‘Barclays Premier League’ akan terus berlanjut sampai 3 tahun kedepan setelah kedua pihak menyepakati kontrak baru.

Pihak Premier League dan Barclays sudah menyetujui perpanjangan kontrak kerjasama yang akan memperlihatkan bank multinasional yang berbasis di Inggris tersebut melanjutkan kiprahnya sebagai sponsor resmi Premier League untuk 3 tahun kedepan mulai musim 2019 – 20 hingga 2021 – 22.

Barclays sudah menjadi partner penting Premier League sejak musim 2001 – 02 ketika Barclaycard menjadi sponsor kompetisi tersebut. Kesepakatan ini akan menambah durasi kerjasama antara 2 organisasi tesebut menjadi 20 tahun.

Barclays sendiri merupakan bank dan perusahaan jasa keuangan multinasional yang berpusat di London dengan wilayah operasi lebih dari 50 negara. Total assetnya mencapai 2,33 trilliun dolar yang menjadikannya bank terbesar ke – 4 di dunia setelah BNP Paribas, Deutsche Bank dan HSBC.

“Barclays sudah menjadi partner yang luar biasa untuk Premier League lebih dari beberapa tahun dan kami sangat senang sekali kerjasama kami dengan mereka akan berlanjut untuk tiga musim kedepan.” Ungkap Richard Masters, Ketua Eksekutif Interim Premier League.

trofi barclays premier league

“Kesepakatan baru ini, yang akan memperlihatkan Barclays menjadi sponsor perbankan resmi kami, adalah tanda bahwa nilai yang mereka lihat kedepan semakin bertambah dengan tetap menjadi sponsor resmi Premier League.”

Tom Corbett, Kepala Bagian Umum Divisi Sponsorship dan Media Barclays mengungkapkan kegembiraannya terhadap kesepakatan baru tersebut.

“Kami bangga dapat menjadi sponsor Premier League selama 18 tahun karena kerjasama ini berkembang menjadi fenomena global, mendukung bisnis kami di seluruh dunia dan membantu menaikkan pamor produk Barclyas.”

Selain memperpanjang kerjasama dengan Premier League, Barclays juga mengumumkan akan menjalin kerjasama dengan Liga Super Sepakbola Wanita Inggris.

Richard Masters berkata “Saya juga ingin mengucapkan selamat kepada Barclays dan FA Women’s Super League atas kerjasama yang menggembirakan antara keduanya, yang akan menyediakan kesempatan pengembangan dan peningkatan pesepakbola wanita bertalenta di Inggris lebih jauh lagi.”

“Bersamaan dengan kerjasama baru kami lewat Barclays FA Women’s Super League yang sudah dikonfirmasi, kami bangga menjadi partner dua liga terkenal dalam sepakbola dan sepakbola wanita Inggris, kami akan berdebat dengan dunia dan kami akan menggunakan mereka dengan tujuan untuk mempromosikan sepakbola pada dunia.” Tim Corbett menambahkan.

Share
Published by
Surono Setiawan

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago