Begini Cara Jadi Atlet Panahan Profesional dan Syarat Masuk Pelatnas Indonesia

Olahraga panahan akhir-akhir ini semakin banyak memiliki peminatnya, terutama dari kalangan milenial. Terlihat dari semakin bermunculannya klub-klub memanah, khususnya di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, dan kota-kota besar lainnya. Olahraga panahan di Indonesia sebenarnya sudah cukup diminati sejak lama, meskipun awalnya hanya di kota-kota di pulau Jawa saja. Seiring perkembangannya, penikmatnya mulai merambah ke kota-kota lain di Indonesia.

Olahraga panahan membutuhkan teknik-teknik dasar tertentu. Salah satu dari teknik panahan paling dasar yang perlu diketahui adalah cara memegang busur yang baik dan benar. Selain teknik dasar, hal lainnya yang juga penting adalah perlengkapan atau peralatan dasarnya, seperti busur, anak panah, dan lain-lain. Jika Anda seorang pemula yang ingin menjadi atlet panahan profesional di masa depan, maka mengetahui hal-hal dasar ini sangat penting.

Hal-hal yang Perlu Diketahui tentang Panahan

Sebelum menjadi atlet profesional, Anda adalah seorang pemula. Sebagai seorang pemula, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengenai olahraga panahan. Hal-hal tersebut di antaranya yaitu manfaat, teknik dasar, dan perlengkapan dasar olahraga panahan. Mengetahui manfaat panahan dapat memperkuat motivasi Anda mengikuti olahraga ini. Sedangkan mengetahui teknik dan perlengkapan dasar panahan sebagai langkah awal sebelum terjun langsung ke dalam olahraga ini. Selain itu, ini juga merupakan tahap awal cara menjadi seorang atlet panahan

  • Manfaat – Ada banyak hal yang bisa diperoleh dari olahraga panahan. Pertama, panahan dapat melatih fokus. Bagi mereka yang kesulitan untuk fokus, mengikuti olahraga panahan bisa menjadi salah satu solusinya. Kedua, melatih kesabaran. Seorang pemanah, membutuhkan waktu tertentu untuk dapat membidik sasarannya dengan tepat sehingga memang dibutuhkan kesabaran yang baik. Ketiga, melatih konsentrasi dan ketenangan. Manfaat-manfaat utama ini bisa dirasakan ketika melakukan olahraga panahan secara rutin.
  • Teknik Dasar – Seperti yang disebutkan sedikit di awal, mengetahui teknik dasar panahan merupakan hal penting sebagai cara menjadi atlet panahan. Teknik dasar yang dimaksud di antaranya adalah cara memilih panahan yang tepat, memegang dan menarik busur, posisi tubuh yang benar, teknik melepaskan anak panah, dan lain-lain. Memahami dengan teknik dasar panahan adalah langkah awal menjadi atlet panahan profesional.
  • Perlengkapan Dasar – Perlengkapan panahan yang paling utama adalah busur, anak panah, dan target sasaran. Tiga hal ini merupakan perlengkapan paling dasar yang wajib ada, baik dalam setiap sesi latihan maupun pada saat kompetisi panahan diselenggarakan.
  • Peraturan Panahan – Sama seperti olahraga lainnya, panahan juga memiliki aturan-aturan khusus yang harus dipatuhi oleh para atletnya. Peraturan ini merupakan acuan utama pada setiap kompetisi yang diadakan maupun pada saat di luar kompetisi dilaksanakan. Peraturan olahraga panahan mengatur hal-hal mengenai teknis maupun non-teknis. Hal-hal teknis yaitu berupa proses pelaksanaan kompetisi, dan lain-lain. Sedangkan non teknis di antaranya mengatur soal standard perlengkapan panahan, arena pertandingan, dan lain sebagainya.

Syarat Menjadi Atlet Panahan Profesional

Setelah mengetahui hal-hal dasar olahraga panahan, hal yang tak kalah penting untuk menjadi atlet panahan profesiona yaitu dengan mengetahui syarat-syaratnya. Syarat-syarat ini yang akan menentukan apakah orang tersebut kompeten untuk direkrut menjadi atlet panahan profesional yang nantinya akan bertanding pada kompetisi panahan.

  • Memiliki Kemampuan

Untuk bisa terpilih menjadi atlet panahan profesional, tentu saja seseorang harus memiliki kemampuan yang dibutuhkan. Kemampuan panahan yang baik didapat dari proses latihan yang panjang dan rutin. Memiliki kemampuan memanah yang baik tidak bisa didapatkan dalam sekejap, perlu waktu dan kesungguhan untuk bisa mahir. Kemampuan ini juga bisa diukur dari prestasi yang berhasil ditorehkan dalam olahraga panahan.

  • Menguasai Teknik Panahan dengan Baik

Salah satu cara menjadi atlet panahan profesional yaitu dengan memahami baik teknik dasar panahan. Cara ini juga menjadi syarat mutlak bagi calon atlet profesional sebelum diikutsertakan dalam kompetisi panahan dengan skala yang lebih besar. Seorang atlet tidak bisa dikatakan profesional jika tidak menguasai teknik-teknik dasar panahan.

  • Disiplin yang Tinggi

Selain menguasai teknik, sikap seorang calon atlet juga dianggap penting. Untuk menjadi atlet profesional harus memiliki sikap disiplin yang tinggi. Memiliki disiplin yang tinggi adalah salah satu syarat utama untuk menjadi seorang atlet cabang olahraga manapun, tidak hanya memanah saja.

  • Rajin Berlatih

Untuk menguasai teknik memanah yang baik dibutuhkan proses latihan yang panjang dan rutin. Jika ingin menjadi atlet panahan profesional nantinya, maka syarat wajib selanjutnya adalah dengan serius dan rajin berlatih. Menunjukkan sikap malas berlatih sama saja dengan ketidakseriusan menjadi atlet panahan profesional.

  • Memiliki Konsentrasi yang Baik

Olahraga panahan memerlukan konsentrasi yang tinggi. Tidak semua orang memiliki konsentrasi yang baik karena memang memusatkan pikiran dan konsentrasi itu bukan hal yang mudah. Perlu latihan khusus untuk bisa mendapatkannya. Hanya orang-orang yang memiliki konsentrasi tinggi yang dapat menjadi atlet panahan profesional.

Cara Menjadi Atlet Panahan Profesional

Ada beberapa cara tertentu yang bisa dilakukan untuk menjadi seorang atlet panahan profesional, mulai dari ikut ekstrakurikuler panahan di sekolah, masuk ke klub panahan resmi, kursus/les memanah, hingga mengikuti program seleksi khusus.

1. Mengikuti Ekstrakurikuler Panahan di Sekolah

Peminat olahraga memanah tidak hanya orang dewasa, tetapi juga anak usia dini. Karena menjadi seorang atlet panahan itu butuh proses dan latihan yang panjang, maka proses latihan pun sudah bisa dimulai sedari dini. Mengikuti ekstrakurikuler memanah di sekolah merupakan salah satu cara awal untuk menjadi atlet panahan profesional di kemudian hari. Memang ekstrakurikuler ini belum banyak di sekolah-sekolah, namun jika di sekolah ada eksktrakurikuler ini, cobalah bergabung.

2. Ikut Perkumpulan Memanah

Kalau sebelumnya di sekolah, cara jadi atlet panahan profesional selanjutnya yaitu dengan mengikuti perkumpulan memanah di luar sekolah. Dalam hal ini bisa di lingkungan sekitar Anda tinggal atau klub panahan terdekat di kota Anda. Dengan mengikuti perkumpulan ini akan membuat kesempatan Anda bertemu atlet-atlet panahan dan pelatih-pelatih panahan handal. Dengan begitu, Anda bisa  belajar dan mendapat banyak masukan.

3. Bergabung di Klub Resmi

Cara selanjutnya yaitu dengan bergabung di klub resmi. Klub resmi memiliki nama besar yang sudah dikenal luas. Dengan bergabung di klub resmi panahan, maka kemungkinan untuk terpilih menjadi atlet panahan profesional juga besar. Selain itu, informasi seputar seleksi pencarian atlet panahan juga biasanya mudah didapatkan. Meskipun begitu, untuk bergabung di klub resmi tidaklah mudah. Biasanya, klub resmi melakukan semacam seleksi khusus untuk bisa bergabung di klub mereka. Namun jika Anda memiliki kemampuan, maka tidak salahnya dicoba.

4. Mengikuti Latihan/Kursus Memanah

Cara jadi atlet panahan profesional selanjutnya yaitu dengan mengikuti program atau kursus memanah. Biasanya, program ini banyak dibuka oleh pelatih-pelatih panahan profesional. Anda bisa mengikuti program ini agar berkesempatan dilatih oleh orang-orang profesional di bidang panahan. 

5. Ikut Program Korporasi/Seleksi

Program korporasi atau seleksi merupakan program rutin yang diadakan oleh pelatih-pelatih panahan untuk menjaring atlet-atlet panahan yang berbakat. Dengan mengikuti program seleksi ini, langkah Anda untuk menjadi atlet panahan profesional ada di depan mata. Tentu saja Anda harus terus mengasah kemampuan Anda supaya bisa lolos seleksinya.

6. Ikut Program Atlet Panahan

Jika memang Anda memiliki kemampuan dan akhirnya lolos seleksi, hal selanjutnya yang bisa Anda ikuti adalah program atlet panahan. Program ini bisa Anda ikuti setelah lolos seleksi program korporasi. Pada program ini, Anda akan mendapatkan pelatihan-pelatihan khusus oleh para pelatih panahan profesional.

Demikian pembahasan mengenai cara jadi atlet panahan profesional yang perlu diketahui oleh seorang pemula. Berlatih panahan sejak dini dan ikut program latihan dan perkumpulan memanah bisa menjadi langkah awal Anda untuk menjadi atlet panahan profesional. Tertarik ikut olahraga panahan? Segera daftarkan diri Anda di perkumpulan panahan terdekat di kota Anda!

Share
Published by
Rita Nora

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago