Featured

Eden Hazard Meraih Penghargaan Pemain Terbaik Chelsea Musim 2018-2019

Musim 2018-2019 yang sebentar lagi akan berakhir, membuat beberapa klub memutuskan pemain terbaik di dalam tubuh timnya. Seperti yang dilakukan Chelsea, mereka secara langsung menobatkan Eden Hazard menjadi pemain terbaik musim ini. Penampilan konsistennya hingga akhir musim patut diganjar penghargaan prestisius tersebut.

Melalui gala dinner yang diadakan klub, Hazard berhasil merebut tiga gelar langsung. Selain menjadi pemain terbaik musim ini, pemain timnas Belgia tersebut juga memperoleh penghargaan pemain terbaik versi fans serta menjadi pencetak gol terbaik bagi Chelsea musim ini berkat golnya ke gawang Liverpool beberapa pekan lalu.

Tiga penghargaan ini membuat Hazard menjadi pemain The Blues yang mampu menyabet tiga gelar sekaligus sepanjang sejarah klub. Serta prestasinya menjadi pemain terbaik menurut fans menambah koleksi penghargaan ini menjadi empat, setelah pada tahun 2014, 2015, dan 2017 ia menyabet gelar yang sama.

Hazard Menyatakan Perjuangan Belum Usai

Melalui pidato kemenangannya, Hazard merasa bangga karena bisa memenangkan tiga penghargaan ini, ia pun berterima kasih kepada manajemen Chelsea yang telah mendukungnya. Namun menurutnya, perjuangan The Blues belum usai. Masih ada satu gelar tersisa untuk klub yang harus ia perjuangkan yakni trofi Liga Europa.

Eden Hazard Menjadi Pemain Terbaik Chelsea Musim Ini

Seperti yang kita ketahui, Chelsea akan menghadapi klub asal Inggris lain yaitu Arsenal di final liga Europa yang akan dilangsungkan di Baku, Azerbaijan. Chelsea lolos secara dramatis setelah di semifinal menang adu penalti atas Eintract Frankfurt.

“Ketika saya memperkuat tim sebesar Chelsea, maka di akhir musim saya ingin memenangkan sesuatu dan saat ini kita memiliki peluang untuk itu. Kita akan berangkat bersama ke Baku bersama para fans dan kita akan kembali untuk memenangkan trofi itu.” tandasnya.

Musim Ini Bisa Menjadi Musim Terakhirnya

Di bursa transfer nanti Hazard dikabarkan akan segera merapat ke Real Madrid, meskipun kabar tersebut masih belum pasti namun nampaknya kedua tim telah mencapai kesepakatan. Banyak media yang berpendapat jika Real Madrid telah berhasil mendatangkan Hazard, pihak klub hanya menunggu waktu untuk meresmikan sang gelandang di Santiago Bernabeu.

Kontrak Hazard sendiri akan segera habis pada tahun 2020 nanti, sampai sekarang belum ada tanda-tanda jika sang pemain akan menandatangani kontrak baru. Ditambah keinginan Hazard untuk bermain bersama Madrid sangat besar, Ia bahkan pernah berceloteh jika Madrid merupakan tim impiannya sejak kecil. Oleh sebab itu, musim ini bisa menjadi musim terakhir Hazard membela Chelsea

Share
Published by
Muhammad Rifqi

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago