Liga Inggris

Gosip: Eriksen Diincar Madrid

Tampaknya drama antara presiden Real Madrid, Florentino Perez dan Gareth Bale akan segera diakhiri. Winger Madrid itu dikabarkan akan menjadi bagian paket transfer Madrid untuk mendatangkan Gelandang serang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen.

El Real berencana melego Bale setelah penampilannya yang inkonsisten dan memburuknya hubungan dengan presiden klub. Setelah kepergian Cristiano Ronaldo, Bale di-plot menjadi pemain utama Madrid. Bukannya membaik, penampilan Bale justru jauh dari performa terbaiknya dan alih-alih menggantikan peran Ronaldo, dia justru banyak membuat geram para petinggi klub dan suporter.

Christian Eriksen adalah pemain yang menjadi target utama Real Madrid dalam bursa transfer nanti. Gareth Bale tampaknya akan menjadi umpan untuk bisa mendatangkan pemain ex-Ajax tersebut. Musim depan, kontrak pemain Tottenham tersebut akan habis maka sangat ideal Real Madrid mengajukan proposal opsi pembelian dan barter pada bursa transfer mendatang.

El Real kabarnya sudah menyiapkan dana sebesar 50 juta pounds ditambah Gareth Bale untuk bisa mendaratkan Eriksen ke Santiago Bernabeu.

“Saya pikir, inilah kesempatan yang bagus untuk Bale menjadikan ini sebagai musim terakhirnya di Real Madrid,” kata Pires.

“Dia sedang mengalami periode yang sulit di dalam dan luar lapangan, dan ada banyak pertanyaan tentang kenyamanan dia di ruang ganti dan bagaimana suporter memperlakukannya.”

Sebenarnya, Chelsea, Arsenal, Manchester United dan Manchester City telah juga mengincar pemain timnas Wales itu, tetapi sepertinya Madrid lebih suka menukarkannya dengan pemain lain yang berkualitas.

Dari pihak Eriksen, agennya justru enggan menanggapi spekulasi tersebut dan mengatakan “Christian hanya ingin fokus pada dirinya sendiri di sepakbola,”

“Di samping itu teknik, taktik, kemampuan fisik dan juga sikapnya ini telah berperan dalam beberapa tahun menjadikannya dari pemain berbakat menjadi seorang pemain kelas dunia.”

“Untuk sekarang ini, saya enggan ikut dalam spekulasi soal kontrak dan transfer pemain.”

Banderol yang dipasang Tottenham untuk Eriksen saat ini dipercaya mencapai 225 juta pounds. Kabarnya selain Gareth Bale, Madrid juga akan menjual James Rodriguez yang saat ini masih dipinjamkan ke Bayern Munchen. Jika Eriksen pindah ke Madrid, Tottenham wajib waswas karena ada Song Heung Min, Harry Kane, dan sang pelatih, Mauricio Pochettino juga siap untuk pindah jika Spurs tidak kunjung mempunyai kesempatan menggondol trofi. Hal ini terjadi lantaran manajemen Spurs dipandang tidak serius dalam Bursa transfer sebelumnya.

Share
Published by
Theodorus Desnanda Hary Putra

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago