Memiliki kemampuan berlari dengan cepat tidak bisa didapatkan dengan instan. Diperlukan berbagai macam latihan yang dapat meningkatkan kemampuan berlari. Berikut ini adalah beberapa cara latihan berlari agar lebih cepat yang dapat kamu coba:
Untuk dapat berlari dengan cepat, tentu kita juga membutuhkan otot kaki yang kuat pula. Maka dari itu, melakukan latihan agar otot kaki dapat kuat sangatlah penting. Salah satu caranya adalah dengan melakukan latihan squat. Latihan ini dilakukan dengan berdiri dengan membuka kaki selebar bahu, kemudian turunkan badan secara perlahan dengan tetap mempertahankan posisi punggung tegak lurus.
Tahan posisi pada sudut 90 derajat seperti seseorang yang sedang duduk di atas kursi. Kemudian naikkan kembali badan secara perlahan ke posisi semula. Terus lakukan gerakan secara berulang hingga otot kaki terasa mulai tegang dan keras.
Langkah selanjutnya adalah dengan melakukan latihan interval stride. Latihan interval stride adalah latihan jalan cepat. Kamu dapat melakukan latihan ini dimana pun kamu mau. Kamu cukup berjalan dengan langkah yang lebih kecil namun lebih cepat. Tingkatkan durasi latihan ini setiap hari dan kamu akan merasakan hasilnya ketika berlari.
Ketika berlari sebaiknya gunakan trik yang tepat untuk dapat berlari secepat mungkin. Salah satu triknya adalah dengan berlari menggunakan postur yang tepat. Postur tubuh sangat mempengaruhi aerodinamis ketika berlari. Tegakkan dagu agar tetap tinggi dan condongkan badan untuk memudahkan kaki dibawa ke depan ketika berlari.
Selain itu, berlarilah tanpa perlu menapakkan seluruh telapak kaki ke tanah. Biarkan jari-jari kaki menghadap ke langit untuk mempersingkat waktu mengangkat kaki saat berlari.
Tak hanya sekedar latihan yang penting, perubahan gaya hidup sehat juga sangat mempengaruhi kecepatan saat berlari. Hindari rokok dan minuman keras agar tubuh tidak mudah mengalami penurunan metabolisme yang akan berakibat kurang berfungsinya otot tubuh.
Konsumsi makanan dengan protein yang tinggi karena berlari sangat membutuhkan energi yang didapatkan dari makanan berprotein tinggi. Penuhi pula kebutuhan cairan tubuh terutama ketika berlari karena otot sangat memerlukan oksigen untuk bekerja.
Itulah beberapa cara latihan agar dapat berlari dengan cepat. Lakukan pula latihan dengan rutin agar teknik lari menjadi lebih sempurna.
Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…
Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…
Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…
Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…
Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…
Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…