Featured

Prediksi Madura United vs Persija Jakarta 16 Agustus 2019, Sapeh Kerab Ingin Lanjutkan Tren Positif

Shoppe Liga 1 kembali hadir menjelang hari raya kemerdekaan. Saat ini Shoppe Liga 1 sudah memasuki pekan ke 13. Banyak sekali pertandingan menarik dan seru pastinya akan digelar hari ini. Salah satu pertandingan seru antara tim asal Jawa timur Madura United akan menantang juara Liga 1 musim lalu Persija Jakarta. Kedua tim mempunyai nasib yang berbeda dalam urusan posisi klasemen sementara. Bagi Madura United saat ini berada di peringkat ketiga dengan poin 22. Hasil dari enam kali kemenangan, empat kali imbang dan dua kali kekalahan.

Sementara itu, bagi kubu tamu Persija Jakarta mempublikasikan nasib berbeda dengan Madura United. Di klasemen sementara Persija masih belum menjauh dari zona degradasi karena masih berkutat di posisi ke 17 dengan poin 8. Hasil dari satu kali kemenangan, lima kali seri dan tiga kali kekalahan. Rencananya pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh televisi swasta nasional. Dan di helat di Stadion Ratu Pamelingan Madura Jawa timur mulai pukul 18.30. Seperti apakah jalannya laga kedua kesebelasan ini. Simak prediksinya berikut ini :

Madura United Akan Menurunkan Komposisi Terbaik

Pemain Madura United saat berebut dengan pemain lain

Partai big match ini tampaknya skuat Sapeh Kerab akan kembali menurunkan skuat terbaiknya. Madura United sempat tidak dapat memainkan beberapa pilar mereka seperti Greg Nwokolo dan Beto Goncalves. Namun, kedua pemain naturalisasi tersebut sudah dapat memperkuat lini depan Madura United. Sehingga pelatih Madura United Dejan Antonic bisa bernafas lega dan dapat memainkan kedua pemain tersebut sebagai starter. Selain itu, Dejan Antonic tidak mau menganggap remeh Persija Jakarta. Karena menurut dia Persija adalah klub sepakbola terbaik dan mempunyai fans yang banyak.

Macan Kemayoran Siap Bangkit Dari Keterpurukan

Marco simic saat merayakan gol

Laga sebelumnya Persija Jakarta harus puas ditahan imbang oleh Arema FC di Stadion Gelora Bung Karno dengan skor 2-2. Hasil itu membuat pemain dan pelatih Persija optimis dapat meraih poin maksimal pada laga ini. Pelatih Persija Jakarta Julio Banuelos mengaku skuatnya mengalami peningkatan performa dan setelah menghadapi Arema FC di pertandingan sebelumnya. Persija Jakarta tentunya akan kembali menduetkan Marco Simic dan Rico Simanjuntak untuk membongkar pertahanan lawan.

Prakiraan Line Up Kedua Kesebelasan

Madura United (4-3-3): Ridho Djazulie (kiper); Marckho Meraudje, Jaimerson Xavier, Fachruddin Aryanto, Andik Rendika (belakang); Asep Berlian, Zulfiandi, Slamet Nurcahyo (tengah); Alfath Faathier, Beto Goncalves, Andik Vermansah (depan)

Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa (kiper); Ismed Sofyan, Maman Abdurrahman, Tony Sucipto, Rezaldi Hehanusa (belakang); Ramdani Lestaluhu, Sandi Sute, Rohit Chand (tengah); Riko Simanjuntak, Marko Simic, Novri Setiawan (depan).

Prediksi Skor Pertandingan

Pada pertandingan ini akan menghasilkan skor Madura United 2-1 Persija Jakarta

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago