Biliar

Beginilah Posisi Tangan yang Benar Saat Bermain Biliar!

Bagi kamu yang baru saja mengenal permainan bola biliar dan sangat tertarik untuk menjadi ahlinya, maka kamu harus mengetahui terlebih dahulu tentang bagaimana posisi tangan bermain biliar yang benar. Tangan adalah alat utama dalam permainan biliar sehingga posisinya sangat menentukan keberhasilan permainan.

Untuk lebih mudah memahaminya, berikut ini adalah penjelasan singkat tentang posisi tangan ketika bermain bola biliar:

Dalam bermain biliar, posisi tangan kanan berbeda dengan posisi pada tangan kiri. Tangan kanan menjadi penentu kekuatan dari tembakan yang akan dilakukan. Sedangkan tangan kiri menjadi penentu keberhasilan bridge yang digunakan.

Tangan kanan berada pada posisi bagian ujung tongkat biliar. Tongkat biliar dipegang dengan jempol dan jari telunjuk atau tambahkan jari tengah jika ingin menambah kekuatan tembakan. Jika merasa sudah cukup pas dalam memegang tongkat biliar, maka selanjutnya bungkukkan badan dan luruskan tangan kiri ke depan sejajar dengan tongkat biliar.

Tempatkan tangan kiri sekitar 15 hingga 20 cm dari bola cue. Buka tangan kiri di atas meja dengan jari-jari yang direngganggkan. Selipkan tongkat diantara jari telunjuk dan jempol yang membentuk huruf ā€˜Vā€™ untuk menggunakan bridge terbuka. Tahan tongkat diantara huruf ā€˜Vā€™ tersebut. Sesuaikan ketinggian tongkat dengan menaikkan atau menurunkan lengkungan tangan.

Pegang tongkat dengan mantap ketika akan melakukan bidikan. Bidik sasaran tepat pada bagian tengah bola (untuk pemula) dengan cara melakukan gerakan maju mundur pada bridge untuk menyesuaikan bidikan. Jangan menggenggam tongkat terlalu keras karena akan menyebabkan tegang sehingga pukulan menjadi kurang memuaskan atau bahkan arah pukulan menjadi melenceng.

Genggaman yang tepat adalah dengan menggenggam sisi luar tongkat dan jempol untuk menahan sisi tongkat bagian dalam. Genggaman seperti ini akan membuat tongkat lebih mudah untuk dikontrol. Ketika bidikan sudah pas, maka dorong tongkat dengan kekuatan yang pas agar arah tembakan tepat. Ketika tongkat menyentuh bola, usahakan untuk tetap rileks saat memegang tongkat agar arah pukulan tetap stabil.

Itulah cara memegang tongkat biliar yang benar bagi pemula permainan bola biliar. Selain memperhatikan posisi tangan saat bermain, kamu juga harus memperhatikan berat tongkat biliar yang akan digunakan. Berat tongkat akan sangat mempengaruhi kekuatan menembak. Sesuaikan berat tongkat dengan kemampuan yang kamu miliki. Selamat mencoba bermain biliar!

Share
Published by
Adara Almarinah

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago