Permainan biliar merupakan salah satu permainan yang dibawa oleh para penjajah Belanda sejak ratusan tahun lalu. Permainan ini berasal dari Eropa dimana hanya dapat dimainkan oleh kaum bangsawan. Namun sangat berbeda ketika masuk ke Indonesia, dimana yang memainkan permainan ini pada mulanya hanyalah para pengangguran.
Seiring dengan berjalannya waktu, permainan biliar menjadi salah satu permainan yang eksklusif. Mahalnya peralatan bermain biliar membuat permainan ini kembali dilirik oleh semua kalangan. Banyak pula anak muda yang sangat tertarik untuk mengetahui permainan bola kecil ini.
Bagi kamu yang merupakan salah satu pemula dalam permainan biliar, hal pertama yang harus diketahui adalah peraturan yang berlaku di dalamnya. Mengenali peraturan dalam setiap permainan adalah kewajiban dan syarat utama sebelum bermain. Berikut ini adalah beberapa peraturan dalam permainan biliar yang perlu diketahui:
1. Sistem break
Dalam permainan biliar, terdapat sistem break yang harus dipatuhi. Break pertama dilakukan melalui pengundian. Sistem break dilakukan secara bergantian untuk yang berikutnya. Setiap melakukan break, harus ada minimal 4 bola yang menyentuh cushion. Jika tidak, maka akan dianggap foul.
2. Posisi kaki
Posisi anggota tubuh dalam permainan biliar juga harus dipatuhi. Begitu pula dengan posisi kaki. Ketika akan melakukan tembakan, posisi kaki tidak boleh diangkat keduanya, misalnya bertopang pada meja biliar. Minimal salah satu kaki harus menyentuh tanah ketika akan melakukan tembakan. Jika tidak, maka dianggap foul.
3. Etika pemain
Sama seperti permainan lainnya, pemain yang bermain biliar diwajibkan untuk mematuhi etika selama bermain. Adapun beberapa etika yang harus dipatuhi seluruh pemain adalah sebagai berikut:
4. Jump shot
Setiap pemain diperbolehkan untuk melakukan jump shot. Jump shot adalah teknik menembak bola dengan sudut tertentu. Biasanya hanya pemain yang profesional yang mampu menggunakan teknik ini. Jika kamu pemula, maka berhati-hatilah dalam menggunakan teknik jump shot. Teknik yang justru tampak seperti mencongkel bola akan dianggap foul.
5. Sistem kualifikasi
Dalam pertandingan biliar, sistem kualifikasi yang digunakan berbeda. Sistem yang digunakan adalah best of three. Namun ketika masuk semi final dan babak final, maka sistem yang digunakan menjadi best of five.
Itulah beberapa peraturan umum dalam permainan biliar yang perlu diketahui. Tak hanya mengenal peraturannya, kamu juga harus rajin berlatih agar teknik yang digunakan semakin baik.
Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…
Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…
Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…
Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…
Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…
Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…