Home » Olahraga A - Z » Biliar » Inilah Peraturan Permainan Billiard yang Wajib Diketahui Pemula!

Inilah Peraturan Permainan Billiard yang Wajib Diketahui Pemula!

by Adara Almarinah

Permainan biliar merupakan salah satu permainan yang dibawa oleh para penjajah Belanda sejak ratusan tahun lalu. Permainan ini berasal dari Eropa dimana hanya dapat dimainkan oleh kaum bangsawan. Namun sangat berbeda ketika masuk ke Indonesia, dimana yang memainkan permainan ini pada mulanya hanyalah para pengangguran.

Seiring dengan berjalannya waktu, permainan biliar menjadi salah satu permainan yang eksklusif. Mahalnya peralatan bermain biliar membuat permainan ini kembali dilirik oleh semua kalangan. Banyak pula anak muda yang sangat tertarik untuk mengetahui permainan bola kecil ini.

Bagi kamu yang merupakan salah satu pemula dalam permainan biliar, hal pertama yang harus diketahui adalah peraturan yang berlaku di dalamnya. Mengenali peraturan dalam setiap permainan adalah kewajiban dan syarat utama sebelum bermain. Berikut ini adalah beberapa peraturan dalam permainan biliar yang perlu diketahui:

1. Sistem break

Dalam permainan biliar, terdapat sistem break yang harus dipatuhi. Break pertama dilakukan melalui pengundian. Sistem break dilakukan secara bergantian untuk yang berikutnya. Setiap melakukan break, harus ada minimal 4 bola yang menyentuh cushion. Jika tidak, maka akan dianggap foul.

2. Posisi kaki

Posisi anggota tubuh dalam permainan biliar juga harus dipatuhi. Begitu pula dengan posisi kaki. Ketika akan melakukan tembakan, posisi kaki tidak boleh diangkat keduanya, misalnya bertopang pada meja biliar. Minimal salah satu kaki harus menyentuh tanah ketika akan melakukan tembakan. Jika tidak, maka dianggap foul.

3. Etika pemain

Sama seperti permainan lainnya, pemain yang bermain biliar diwajibkan untuk mematuhi etika selama bermain. Adapun beberapa etika yang harus dipatuhi seluruh pemain adalah sebagai berikut:

  • Tidak melakukan gangguan pada pemain yang sedang mendapat giliran
  • Tidak merokok ketika bermain
  • Pemain yang menunggu giliran harus duduk di tempat duduk yang disediakan
  • Pemain yang akan melakukan tembakan harus memperhatikan ujung tongkat agar tidak menggangu pemain lain
  • Tidak melakukan intimidasi selama permainan berlangsung
  • Wajib datang tepat waktu. Pemain yang terlambat lebih dari 10 menit dinyatakan gugur

4. Jump shot

Setiap pemain diperbolehkan untuk melakukan jump shot. Jump shot adalah teknik menembak bola dengan sudut tertentu. Biasanya hanya pemain yang profesional yang mampu menggunakan teknik ini. Jika kamu pemula, maka berhati-hatilah dalam menggunakan teknik jump shot. Teknik yang justru tampak seperti mencongkel bola akan dianggap foul.

5. Sistem kualifikasi

Dalam pertandingan biliar, sistem kualifikasi yang digunakan berbeda. Sistem yang digunakan adalah best of three. Namun ketika masuk semi final dan babak final, maka sistem yang digunakan menjadi best of five.

Itulah beberapa peraturan umum dalam permainan biliar yang perlu diketahui. Tak hanya mengenal peraturannya, kamu juga harus rajin berlatih agar teknik yang digunakan semakin baik.

You may also like