Lari

Durasi Jogging Untuk Menurunkan Berat Badan

Jogging merupakan salah satu olahraga yang banyak digunakan sebagai latihan dalam diet mereka. Jogging dipercaya mampu menurunkan berat badan sehingga bentuk tubuh ideal pun tercapai. Sebagaimana telah dijelaskan dalam artikel sebelumnya, jogging atau lari yang paling baik untuk menurunkan berat badan adalah jogging di pagi hari.

Pada setiap orang, hasil penurunan berat badan dengan jogging bisa berbeda-beda. Misalnya saja pada orang yang memiliki berat badan 70 kg, jika ia berlari dengan kecepatan 5 km/jam selama 1 jam, maka ia akan membakar kalori sekitar 596 kalori. Sedangkan pada orang yang memiliki berat badan sekitar 84 kg dan berlari dengan kecepatan dan waktu yang sama, maka ia akan membakar sekitar 710 kalori.

Namun untuk idealnya, durasi yang diperlukan untuk menurunkan berat badan adalah sekitar 45 hingga 90 menit per sesinya. Lakukan jogging setiap minggunya minimal 3 kali, namun jika dilakukan setiap hari jauh akan lebih baik.

Untuk bisa mendapatkan berat badan ideal yang sesungguhnya, maka perhatikan pula detak jantung saat berlari. Tubuh akan membakar lemak pada tubuh jika seseorang telah menggunakan 75% dari detak jantungnya. Lalu bagaimana cara mengetahuinya?

Untuk mengetahui detak jantung maksimal yang dimiliki, maka dilakukan dengan mengurangi angka 220 dengan usia sekarang. Misalnya, Anda berusia 30 tahun, maka kurangi 220 dengan 30 sehingga menghasilkan angka 130 bpm (beat per second).

Nah, untuk bisa mendapatkan jogging yang maksimal dalam membakar lemak, maka larilah hingga tubuh menggunakan 75% dari detak jantung maksimal, yakni 75% dari 130 bpm atau pada angka 97,5 bpm. Agar hasil yang didapatkan lebih cepat, maka larilah dengan durasi yang lebih lama. Namun jika Anda hanya memiliki waktu yang lebih sedikit, maka Anda tetap bisa membakar lemak dengan meningkatkan kecepatan lari.

Berlari dengan 80 hingga 90% detak jantung juga akan menghasilkan pembakaran kalori yang lebih cepat dan besar, namun perhatikan pula kondisi badan ketika melakukan jogging agar tidak terjadi masalah atau drop ketika berlari.

Lakukan pula menu makan sehat dan tidur yang cukup agar tubuh lebih mudah melakukan metabolisme pembakaran lemak. Air putih yang terpenuhi dnegan baik juga sangat baik meluruhkan kolesterol yang juga berperan banyak dalam meningkatkan berat badan.

Share
Published by
Adara Almarinah

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago