Tenis

Gagal Menjadi Juara di Australian Open 2019, Nadal Mengaku Banyak Hal Positif Didapatkan

Australian Open 2019 baru saja usai pada Minggu, 27 Januari 2019 kemarin. Namun sayang, petenis asal Spanyol, Rafael Nadal tidak mampu menjadi juara di kompetisi bergengsi tersebut dan harus puas dengan posisi runner up. Meskipun hanya mendapatkan posisi kedua, namun Rafael Nadal mengaku cukup puas dan senang dengan hasil yang ia dapatkan.

Petenis yang lahir pada tanggal 3 Juni 1986 tersebut mengatakan bahwa ia mengakui kehebatan dari lawannya, Novak Djokovic yang berhasil mengalahkannya dengan skor  6-3, 6-2 dan 6-3 di Rod Laver Arena. Nadal mengaku bahwa serangan groundstroke impresif dan servis akurat dari Djokovic memang tidak bisa ia kendalikan.

Musuh bebuyutan Nadal yang berasal dari Serbia tersebut memang memiliki kemampuan yang lebih baik darinya saat itu. Namun Nadal juga mengatakan bahwa kekalahannya kali ini juga disebabkan karena tubuhnya masih belum pulih sepenuhnya sejak mengalami cedera. Secara fisik, Nadal mengaku belum bisa bertanding di level yang keras seperti itu.

Meskipun kalah, Nadal juga tidak menyangkal bahwa ia juga merasa senang dan cukup puas karena berhasil masuk ke babak final setelah lama tidak bertanding. Lima bulan tanpa ada kompetisi apapun, lalu tiba-tiba ia telah masuk ke babak final merupakan suatu hal yang cukup menyenangkan baginya.

Tertundanya keberhasilan Nadal akibat cedera yang ia alami tidak menghentikannya untuk kembali bersemangat dalam menghadapi pertandingan selanjutnya. Ia mengaku justru sangat ingin segera bertanding kembali untuk mendapatkan gelar juara.

Sejak cedera di US Open 2018 lalu, Rafael Nadal tidak bisa mengikuti pertandingan apapun. Cedera tersebut bermula di saat ia bertanding melawan Juan Martin del Potro. Meskipun mulai merasakan sakit, namun Nadal berusaha untuk tetap bertahan hingga permainan selesai.

Sayangnya, rasa sakit semakin menjadi dan tidak bisa ditahan lagi. Kemudian Nadal mendekati guest box dan mengatakan bahwa ada yang salah dengan lututnya. Mundurnya Rafael Nadal membuat Juan Martin del Potro berhasil masuk ke final Grand Slam.

Sebenarnya Rafael Nadal memang sering mengalami cedera sehingga membuat petenis senior yang satu ini sering hilang timbul di dunia olahraga. Namun ia juga selalu kembali ke lapangan tenis dengan prestasi yang selalu memukau penonton.

Share
Published by
Adara Almarinah

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago