Biliar

Mengenal Permainan Biliar 8 Pool yang Semakin Populer di Indonesia

Permainan biliar adalah salah satu permainan olahraga yang memerlukan ketangkasan dan konsentrasi tinggi saat bermain. Dalam sejarahnya permainan biliar sendiri terbagi menjadi 3 jenis, yakni Carom, English Biliard, dan Pool.

Ketiga jenis biliar tersebut juga berbeda-beda. Pada Carom, meja biliar yang digunakan tidak memiliki lubang seperti meja biliar yang sering dilihat selama ini. Sedangkan pada English Biliard dan Pool sama-sama memiliki 6 buah lubang. Perbedaannya hanya ukuran meja biliar pada English Biliard jauh lebih besar dibandingkan dengan biliar Pool.

Pada artikel kali ini, kita akan membahas mengenai permainan biliar 8 pool yang memang banyak dimainkan dan lebih populer di Indonesia. Permainan biliar pool di Indonesia terbagi lagi dalam 3 jenis, yakni nomor bola 15, bola 8, dan bola 9.

Berbeda dengan permainan biliar di Eropa yang pada mulanya dimainkan oleh para bangsawan, di Indonesia permainan biliar pool justru dikenal setelah dimainkan oleh kalangan bawah. Permainan bola biliar sendiri memang dibawa oleh para penjajah Belanda saat itu. Tak disangka, permainan ini sangat disukai dan justru melahirkan banyak atlet biliar Asia yang jauh lebih hebat dibandingkan para atlet biliar dari benua asalnya. Sebut saja Cho Fong Pang dari Taiwan, bahkan ada juga atlet biliar wanita bernama Angeline Magdalena Ticoalu.

Salah satu jenis dari permainan bola biliar yang sangat populer di Indonesia adalah permainan biliar 8 pool. Permainan biliar 8 pool adalah permainan yang dimainkan dengan menggunakan satu bola putih, 15 bola bernomor, dan 1 bola hitam yang memiliki angka 8.

Cara memainkan permainan bola biliar 8 pool juga tidak terlalu sulit hanya saja memerlukan konsentrasi dan teknik yang tepat. Salah satu pemain harus memasukkan bola-bola yang memiliki warna solid atau bola dengan angka 1 hingga 7, sedangkan pemain lain akan memasukkan bola-bola yang memiliki garis pada sebagian bolanya atau bola dengan angka 9 hingga 15.

Setiap pemain harus menghabiskan jatah bolanya masing-masing terlebih dahulu, barulah kemudian diperbolehkan untuk memasukkan bola 8 yang berwarna hitam. Pemenang dalam permainan biliar 8 pool adalah pemain yang berhasil memasukkan bola hitam ke dalam lubang.

Meskipun tampaknya sangat mudah, namun permainan bola biliar haruslah menggunakan konsentrasi tinggi serta teknik yang sangat tepat agar bisa berhasil memasukkan semua bola ke dalam lubang. Untuk bisa mendapatkan teknik yang tepat, maka diperlukan pula latihan yang rutin dan disiplin karena proses tidak akan membohongi hasilnya.

Share
Published by
Adara Almarinah

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago