Tenis meja merupakan salah satu olahraga populer di Indonesia selain sepak bola dan bulu tangkis. Salah satu teknik tenis meja yang hampir sama dengan bulu tangkis yaitu cara menggunakan raket atau bet. Tenis meja atau yang biasa juga disebut permainan bola pingpong, bisa dimainkan secara tunggal maupun berpasangan. Di Indonesia, tenis meja berada di bawah naungan PTMSI (Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia). Sedangkan untuk tingkat dunia, tenis meja dibawahi oleh ITTF (International Table Tennis Federation).
Pada praktiknya, terdapat peraturan tenis meja tertentu yang sudah ditetapkan sesuai standard, mulai dari aturan mengenai bet hingga aturan saat pertandingan. Berikut ini adalah peraturan tenis meja lengkap dan terbaru yang diurutka dari perlengkapan permainan sampai pelanggaran-pelanggaran.
1. Bet
Aturan yang pertama yaitu mengenai bet atau raket. Bet dalam olahraga tenis meja adalah alat pemukul/raket terbuat dari campuran kayu dan serat karbon yang digunakan untuk memukul bola. Cara memilih bet tenis meja yang sesuai standard yaitu yang 85% terbuat dari bahan kayu, sedangkan sisanya adalah serat karbon, serat kaca, dan kertas padat. Pada bagian sisi raket yang biasa digunakan untuk menerima bola dilapisi karet licin dengan ketebalan 2mm tanpa spons dan 4mm dengan spons. Campuran bahan-bahan ini bertujuan untuk membuat bet lebih kokoh.
2. Bola
Peraturan yang kedua yaitu mengenai bola. Bola adalah salah satu perlengkapan tenis meja paling dasar selain bet. Sesuai dengan standard, bola yang digunakan dalam permainan tenis meja yaitu berbentuk bulat dengan diameter 40mm dan berat 2,7gr. Bahan dasar yang digunakan adalah plastik atau selulosa yang tidak mengilap. Sementara itu, warna yang dibolehkan adalah putih atau oranye, tidak warna lainnya.
3. Meja
Aturan berikutnya yaitu mengenai meja. Ukuran standard untuk meja dalam permainan tenis meja yaitu panjang 2,74m, lebar 1,525m, dan tinggi 76cm dari permukaan lantai. Sementara itu, bahan dasar standard yang digunakan adalah kayu yang dapat menghasilkan pantulan bola setinggi kurang lebih 23cm ketika pemain menjatuhkan bola di ketinggian 30cm. Untuk warna, diwajibkan menggunakan warna yang gelap dan dibuat garis pembatas selebar 2cm warna putih.
4. Net
Dalam salah satu peraturan tenis meja, ukuran panjang standard net yaitu 15,25cm yang diukur dari tiang penjaga net dan penjepit net. Tidak diperbolehkan untuk melebihi tinggi standard yang sudah ditetapkan. Net tenis harus dipasang dengan rapat dan menyentuh dasar meja tanpa ada celah sedikitpun.
5. Poin
Peraturan tenis meja yang kelima yaitu mengenai perhitungan poin. Pemain akan mendapatkan nilai atau poin jika kondisinya seperti berikut ini:
6. Servis dan Pengembalian Bola
Aturan selanjutnya yaitu mengenai servis dan pengembalian bola. Berikut adalah aturan-aturan standard yang ditetapkan:
7. Pertandingan
Aturan mengenai jalannya pertandingan dalam permainan tenis meja adalah sebagai berikut:
8. Sistem Pertandingan
Jika sebelumnya adalah aturan mengenai pertandingan, maka berikutnya adalah aturan mengenai sistem pertandingan. Berikut adalah aturan standard sistem pertandingan yang ditetapkan:
9. Pelanggaran
Jika sebelum-sebelumnya telah dijelaskan mengenai peraturan-perturan standard mengenai perlengkapan dan pertandingan, selanjutnya yang juga perlu dibahas yaitu aturan mengenai pelanggaran. Berikut adalah kriteria-kriteria disebut sebagai pelanggaran dalam permainan tenis meja:
Demikianlah penjelasan mengenai 9 peraturan tenis meja lengkap dan terbaru yang perlu diketahui. Jika Anda merupakan seorang pemula, ketahui juga teknik dasar tenis meja yang baik dan benar. Selanjutnya, jika Anda tertarik ingin menjadi atlet tenis meja maka Anda bisa memulai dengan berlatih sendiri atau bergabung dengan klub tenis meja yang ada di kota Anda.
Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…
Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…
Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…
Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…
Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…
Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…