Featured

Prediksi Liverpool Vs Barcelona, Misi Sulit Diusung The Reds

Tertinggal agregat 3 gol dari Barcelona membuat perjuangan Liverpool semakin sulit saja, bahkan banyak yang berpendapat jika peluang lolos The Reds hanya sebesar 4 persen saja. Pada leg pertama di Camp Nou lalu, armada Jurgen Klopp harus rela dipermalukan raksasa cataland lewat 3 gol tak berbalas. Sejatinya di laga tersebut Liverpool tampil lebih dominan, peluang, penguasaan bola, serta operan sukses mereka unggul sedikit dari tuan rumah.

Beruntung bagi Blaugrana, di laga tersebut kiper mereka Ter Stegen tampil apik hingga berhasil menyelamatkan gawang dari gempuran Liverpool. Lupakan sejenak laga tersebut, kini Liverpool harus optimis menatap laga leg kedua yang akan berlangsung di Anfield, Rabu (08/05). Misi sulit bakal diusung sang pemilik lima gelar liga champions, setidaknya mereka harus menang 4-0 dari Barca.

Mission Impossible Dijalani Liverpool

Atau sekurang-kurangnya 3-0 supaya laga berlanjut hingga babak extra time. Tentunya kemungkinan tersebut sangat sulit terjadi, seperti yang kita ketahui jika Barcelona musim ini tampil sangat baik. Mereka baru saja menobatkan diri sebagai klub terbaik di Spanyol beberapa pekan lalu.

Liverpool Terancam Tanpa Gelar Musim Ini

Melihat kiprah The Reds di liga Inggris, mereka telah menampilkan gaya bermain yang lebih baik dari musim lalu. Namun sayangnya, pesaing mereka yakni Manchester City jauh lebih baik. City saat ini duduk di puncak klasemen liga Inggris dengan menyisakan satu laga tersisa, unggul satu poin dari Liverpool.

Melihat hal tersebut, City tentunya menjadi tim yang lebih diunggulkan untuk merengkuh trofi Premier League musim ini, terlebih lawan mereka nanti hanya tim sekelas Brighton. Sementara The Reds harus menjamu tim peringkat tujuh liga Inggris yaitu Wolverhampton Wanderers.

Liverpool bisa saja kehilangan gelar jika tidak berjuang mati-matian di semifinal liga champions kali ini. Cukup miris melihat perjuangan The Reds, penampilan baik saja tak cukup membawa mereka meraih banyak gelar, diperlukan konsistensi hingga akhir musim.

Masalah Cedera Pemain Liverpool Bisa Dimanfaatkan Barca

Salah Menderita Cedera Saat Laga Melawan Newcastle

Cederanya Mohamed Salah pada laga melawan Newcastle kemarin semakin menambah banyaknya pemain Liverpool yang sedang mengalami cedera. Roberto Firmino diyakini juga belum bisa tampil pada laga tengah pekan nanti. Ditambah pemain tengah The Reds, Naby Keita pun diragukan menjadi starter pada laga ini.

Melihat keadaan tersebut pastinya semakin menambah percaya diri anak asuh Ernesto Valverde. Mereka bisa memanfaatkan permasalahan cedera yang saat ini sedang menjangkit Liverpool, apalagi seluruh pemain penting Barca dapat diturunkan untuk melakoni laga ini.

Meskipun diunggulkan, Barcelona harus berhati-hati jangan sampai kejadian tahun lalu terulang kembali. Saat itu, keunggulan 2-0 Barca dibalas kemenangan 3-0 oleh AS Roma yang mengakibatkan Lionel Messi dan kawan-kawan gagal melangkah lebih jauh.

Share
Published by
Muhammad Rifqi

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago