Bicara tentang posisi pemain sepak bola, David Beckham dikenal sebagai pemain gelandang dengan teknik tendangan bebas yang luar biasa. Selain menjadi bintang sepak bola, ia adalah seorang pebisnis yang sukses, model, serta pembicara yang menawan. Tak diragukan lagi juga akan aktivitas sosial yang banyak ia lakukan dan bantu selama ini juga merupakan salah satu dari hal yang bisa kita kagumi dari David Beckham. Bahkan ia diketahui sudah turut berpartisipasi membantu UNICEF sejak masanya bergabung di Manchester United.
Tak perlu diragukan lagi teknik dasar permainan sepak bola seorang David Beckham yang sangat mempesona dan merupakan keunggulannya. Suami dari Victoria Beckham dan ayah dari 4 orang anak ini prestasinya sudah tak terhitung lagi banyaknya. Walau telah pensiun, tentunya nama David Beckham tetap menjadi nama yang berkibar di dunia sepak bola yang kita bisa lihat dari profil David Beckham sendiri melalui perjalanan karir serta prestasi yang diraihnya selama bermain.
Pada musim inilah David Beckham muda masuk dan menjadi bagian dari tim senior Manchester United. Kecaman pun datang bertubi-tubi dan tak heran memang karena mengingat usia David Beckham yang terlampau muda saat masuk ke dalam tim tersebut.
Beruntungnya, pada akhir musim David Beckham pun mampu membuktikan kemampuannya dengan meraih Premiership dan FA Cup sehingga ini menjadi bukti bahwa pilihan Alex Ferguson (pelatih MU saat itu) tak salah karena telah memasukkannya ke skuat senior di klub tersebut. Dan pada tanggal 1 September 1996-lah ia mulai debut dengan bermain untuk timnas Inggris, tepatnya pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia saat menghadapi Moldova.
Ada 2 pertandingan di mana Beckham tak ikut berpartisipasi dalam Piala Dunia 1998, namun hanya di awal saja dan ia pun berhasil mencetak 1 buah gol ketika Inggris melawan Kolombia. Penggemar MU sempat menyalahkan Beckham karena saat Inggris melawan Argentina, Inggris kalah yang dipercaya karena ia mendapat kartu merah sesudah insiden menendang Diego Simeone sebelumnya.
Namun keadaan berubah baik ketika sudah masuk musim 1998/1999 di mana ada 3 buah gelar yang berhasil MU raih, yakni FA Cup, Liga Champions serta Premiership. Akhirnya tak lama kemudian, yakni di tahun 2000, Beckham pun ditunjuk sebagai kapten timnas Inggris dan pertandingan kualifikasi Piala Dunia tahun itu pun tak ia lewatkan.
Pada 6 Oktober 2001, itulah masa puncak kepahlawanannya saat menghadapi Yunani, yakni pada pertandingan terakhir kualifikasi piala dunia. Pada tahun 2002, Beckham mengalami cedera metatarsal sesudah Aldo Duscher (pemain Deportivo La Coruna) menekelnya dan bahkan ia divonis untuk tak dapat bermain dulu sampai akhir musim.
Beruntung ia cepat pulih dan mampu berpartisipasi dalam Piala Dunia 2002 dan bahkan ia bermain total di sana sampai mampu menyingkirkan Argentina karena golnya yang tentu tak lepas dari strategi permainan sepak bola yang oke. Masih di tahun yang sama, Ferguson marah besar saat MU mengalami kekalahan saat melawan Arsenal sehingga hubungannya dengan Beckham memburuk.
Pada musim keempatlah, posisinya di Real Madrid mulai agak tersingkir walau ia sudah turut membantu Inggris saat menjadi tuan rumah Olimpiade 2012, karena adanya pelatih Fabio Capello. Alasannya adalah karena sang pelatih lebih memilih Jose Antonio Reyes untuk diturunkan ketimbang Beckham.
Tahun 2007, tepatnya pada tanggal 11 Januari merupakan hari di mana Beckham setuju dengan kontrak 5 tahun yang klub Amerika Serikat LA Galaxy tawarkan dan di bulan Agustuslah ia baru bisa bergabung karena menunggu masa penghabisan dari kontraknya di Real Madrid.
Di akhir karirnya saat bergabung di klub Madrid, Capello pun sudah sempat memasangnya kembali alias Beckham turut bermain meski Capello sebelumnya kurang mempercayainya. Hal tersebut dikarenakan kemauan dan kesabaran Beckham yang nampak dari setiap penampilannya. Kerja kerasnya tak akan pernah bisa dibohongi dan Real Madrid pun sempat ia bawa menjadi juara La Liga 2006/2007.
AC Milan pernah mengutarakan keinginannya untuk meminjam Beckham pada 22 Oktober 2008 di mana hal tersebut berlaku mulai dari bulan Januari 2009. Beckham pun bermain dengan tim AC Milan pada bulan Maret 2009 namun hingga akhir pu ia tetap bermain untuk LA Galaxy meski ada banyak klub yang tentunya tertarik untuk membelinya.
Keluarga Beckham bahagia hidup di kota Los Angeles, jadi itulah alasan mengapa ia tetap ingin bermain untuk klub tersebut, bahkan ia sempat memberikan penolakan terhadap kontrak dari Paris Saint-Germaint yang ditawarkan kepadanya. Akhirnya pun karena kenyamanannya dan keluarganya di Los Angeles, ia memilih memperpanjang kontrak dengan LA Galaxy.
Di tahun 2013, tepatnya pada 31 Januari Beckham diumumkan menempuh beberapa tes medis dengan PSG dan barulah setelah itu ia menandatangani kontrak 5 bulan dan bergabung dengan klub Paris Saint Germaint dengan bermain sebanyak 9 kali. Sesudah itu pun ia memutuskan untuk menyumbangkan seluruh gajinya selama di Paris yang diperuntukkan bagi anak-anak lokal sana.
Hanya 5 bulan kontrak dengan 9 kali permainan tanpa gol, David Beckham akhirnya memutuskan dan mengumumkan bahwa dirinya hendak pensiun atau gantung sepatu di tahun 2013, tepatnya pada 16 Mei. Itu artinya ia mengakhiri permainan profesional sepak bolanya, namun sebelum itu pada 18 Mei 2013 ia masih turut bermain melawan Brest dan ia pun berperan sebagai kapten tim.
Prestasi Klub Manchester United
Prestasi Klub Real Madrid
Prestasi LA Galaxy
Prestasi Klub Paris Saint Germain
Prestasi Individual
Beckham pun diketahui memimpin timnas Inggris alias menjabat sebagai kapten dalam 59 kali permainan di mana jumlah tersebut adalah 4 tertinggi setelah Billy Wright dan Bobby Moore yang menjadi kapten dalam 90 kali permainan timnas Inggris serta Bryan Robson sebanyak 65 kali. Pria dengan 40 lebih tato di tubuhnya ini berjiwa sosial tinggi dan cinta keluarga sehingga makin banyak orang yang mengaguminya.
Setelah melihat bagaimana profil David Beckham, tentunya berbeda dari apa yang bisa kita temukan pada profil Cristiano Ronaldo atau profil Lionel Messi, terutama tentang karir dan prestasinya selama di dalam dunia sepak bola, tentu kita makin tahu apa pesonanya. Pesona dari pria 4 anak ini tak akan memudar karena meski sudah gantung sepatu pun, ia tetap digemari oleh orang-orang seluruh dunia.
Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…
Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…
Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…
Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…
Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…
Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…