Pencak Silat

Mengenal Sasaran yang Diperbolehkan Dalam Pertandingan Pencak Silat

Cabang olahraga bela diri, pencak silat menjadi olahraga yang semakin dikenal dan dicintai oleh rakyat Indonesia. Bangkitnya perfilman Indonesia yang banyak mengangkat pencak silat dalam alur ceritanya membuat olahraga ini semakin banyak pula peminatnya.

Jika dalam sebuah film menunjukkan pukulan dan tendangan yang mengarah ke berbagai arah, maka dalam pertandingan atau turnamen pencak silat yang sebenarnya hanya terdapat beberapa sasaran yang diperbolehkan dan diberikan poin. Berikut ini adalah beberapa sasaran yang diperbolehkan dalam sebuah pertandingan pencak silat:

Dada

Dalam pertandingan pencak silat, para peserta diwajibkan untuk menggunakan alat pengaman, terutama pada bagian dada. Meskipun dada merupakan sasaran yang diperbolehkan dalam pencak silat, namun bukan berarti tidak dilindungi. Apalagi dada merupakan bagian vital yang dapat mengakibatkan trauma atau shock jika diserang tanpa pelindung.

Pundak

Selain dada, bagian tubuh lain yang akan mendapatkan poin jika diserang adalah bagian pundak. Pundak biasanya diserang dengan menggunakan tendangan ke atas secara langsung. Namun meskipun bagian ini memiliki celah paling lebar, tidak mudah untuk menyerang bagian pundak lawan karena tangkisan tangan biasanya lebih cepat melindungi bagian ini.

Perut

Perut juga menjadi sasaran yang bagus dalam pertandingan pencak silat. Meskipun bagian ini berada di tengah tubuh, namun poin yang akan didapatkan lumayan besar.

Pinggang

Baik pinggang bagian kiri maupun pinggang bagian kanan sama-sama diperbolegkan untuk diserang. Bagian ini tidak terlalu sulit untuk diserang karena berada di bagian yang terbuka. Kamu dapat melakukan pukulan palsu untuk mengecoh lawan agar dapat melayangkan tendangan pada bagian pinggang.

Kaki dan tangan

Kedua bagian ini memang diperbolehkan untuk diserang. Kamu dapat melakukan kuncian atau menjatuhkan lawan dengan menyerang bagian ini. Namun meskipun begitu, penyerangan pada bagian kaki atau tangan tidak mendapatkan poin sebagai sasaran perkenaan.

Itulah penjelasan singkat mengenai sasaran yang diperbolehkan dalam sebuah pertandingan pencak silat. Meskipun beberapa sasaran tidak diberikan poin, namun dapat membantu melakukan kuncian atau menjatuhkan yang menjadi poin tersendiri di mata wasit.

Share
Published by
Adara Almarinah

Recent Posts

3 Teknik Start Jongkok Lari Jarak Pendek

Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…

2 years ago

Peraturan Lari Jarak Jauh

Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…

2 years ago

Teknik Melakukan Lari Cepat Menempuh Jarak 100 m

Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…

2 years ago

Kelebihan Taekwondo Dibanding Karate

Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…

2 years ago

Kebugaran Jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…

2 years ago

3 Cara Menghitung Handicap Golf yang Benar

Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…

2 years ago