Daihatsu Indonesia Masters 2019 semakin panas. Pertandingan yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta sejak tanggal 22 Januari lalu semakin seru dan menegangkan. Meski baru 2 hari berlangsung, namun berbagai momen keseruan dan haru biru di lapangan bulutangkis membuat kompetisi semakin wajib disaksikan.
Salah satu pertandingan yang sangat seru dan menyita banyak perhatian penonton adalah pertandingan antara Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan Mark Lamsfuss/Marvin Emil Seidel asal Jerman. Pertandingan yang saling balap skor ini menjadi salah satu pertandingan paling ditunggu.
Pada permainan pertama, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mendapatkan perlawanan yang cukup alot dari pasangan asal Jerman tersebut. Keduanya mulai kewalahan menerima pukulan dari Mark Lamsfuss dan Marvin Emil Seidel. Namun Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo terus berusaha melawan hingga akhirnya mampu unggul 11-10 pada masa jeda di permainan pertama.
Meskipun unggul sangat tipis, namun Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo terus berusaha untuk tetap menjaga posisi unggul mereka. Beruntung, perlawanan yang diberikan Mark Lamsfuss dan Marvin Emil ternyata tidak sekuat perlawanan sebelumnya. Akhirnya Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil menang 21-14 pada permainan pertama.
Berusaha untuk membalas, pasangan dari Jerman tersebut kembali memanas dan memberikan perlawanan pada The Minions. Bahkan skor sempat unggul, namun ternyata anak bangsa Indonesia kita berhasil memberikan balasan dengan skor unggul 11-7 pada akhir jeda pertama.
Setelah jeda usai, Mark dan Marvin kembali unggul dengan skor 17-15. Sayangnya keunggulan mereka hanya sementara dan dibalas langsung oleh Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo. Akhirnya Indonesia kembali unggul dengan skor tipis 21-19.
Pada permainan ketiga, pertarungan antara Indonesia dan Jerman kembali memanas. Sempat mendapatkan kedudukan seimbang 8-8, The Minions kembali melakukan perlawanan sehingga unggul pada jeda interval. Dan akhirnya Indonesia berhasil menang 21-15 atas Jerman berkat pukulan dari Kevin Sanjaya.
Laga pertandingan antara Indonesia-Jerman ini membuat penonton bersorak karena mendapatkan suguhan pertandingan yang menyenangkan. Semoga Indonesia bisa terus melaju hingga membawa kemenangan akhir.
Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…
Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…
Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…
Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…
Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…
Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…