Parkour juga disebut dengan istilah free running namun jenis olahraga satu ini pada dasarnya mengombinasikan gerakan berjalan, berlari serta melompat seperti berakrobat. Ketiga gerakan tersebut dilakukan untuk berpindah dari satu tempat ke tempat lain dan dilakukan dengan sangat cepat secara mulus. Bila tertarik dengan olahraga ini, teknik dasar parkour perlu dipelajari berikut cara berlatih parkour yang penting untuk dilakukan.
Lacrosse merupakan latihan kardio yang juga akan sangat membantu bagi para pemain parkour, terutama bagi para pemula. Melakukan renang dan juga tinju juga adalah bentuk latihan teratur yang perlu ditelateni supaya otot dapat terbentuk sehingga mudah nantinya untuk bermain parkour.
Sewaktu melakukan pemanasan dengan peregangan tubuh, seluruh tubuh harus diregangkan dan satu bagian pun jangan sampai terlewat. Walau kaki adalah yang digunakan paling sering, bahu, punggung, leher, dan lengan perlu diregangkan juga. Bila cedera terjadi, kita tak boleh melakukan peregangan sebelum melakukan terapi fisik lebih dulu dan kita bahkan perlu menghindari parkour sementara.
Latihan angkat beban untuk kekuatan otot dalam bermain parkour tak perlu dipikirkan terlalu berat, apalagi sampai terobsesi dengan mengangkat beban sebanyak-banyaknya. Jumlah pengulangan atau daya tahan tubuh berikut tubuh dengan bentuk sempurna adalah yang paling dibutuhkan karena latihan keras seperti ini bertujuan utama agar mampu melakukan parkour secara optimal.
Lompatan bisa dimulai dengan 1 langkah dari bawah ke atas, lalu di lanjutkan dengan 2 langkah, 3 langkah dan kemudian seterusnya. Asalkan postur tubuh sudah seimbang dan melompat dengan kondisi tenang, lakukan pendaratan dengan jari kaki sebanyak 10 kali secara berturut-turut. Untuk minggu-minggu berikutnya langkah bisa idtambahkan 5-6 yang artinya kita menambah tingkat kesulitannya.
Kaki bisa kita rentangkan dan seluruh tubuh dibawa turun sewaktu melakukan pendaratan. Jangan lupa posisi telapak tangan ada di depan agar mampu membuat tubuh seimbang dan untuk berjaga-jaga juga bila perlu menyangga tubuh.Berlatihlah secara teratur untuk mendarat dan sebisa mungkin upayakan agar pendaratan tak menghasilkan suara.
Alternatifnya, cobalah memulai dengan satu kaki ada di tanah, tangan kemudian diletakkan di dalam kedua kaki sambil memegangi kaki yang berada di tanah. Saat sedang berguling pun, posisi akan stabil dan tetap seperti ini sambil kita perlu mendorong tubuh ke arah depan dan terus memegangi kaki.
Awali dengan berlari ke arah suatu dinding (pastikan dinding kosonglah yang dituju sebagai sarana latihan) lalu gunakan kaki untuk menendang sambil meraih bagian setinggi mungin. Lanjutkan dengan meraih tepi dinding dan tendang ke atas agar diri sendiri bisa terdorong naik ke atas.
Setelah terbiasa dengan latihan-latihan intens, jadikan setiap gerakan lebih halus dan mulailah lagi dari bawah palang bergelantung hingga kita bisa mendorong diri sampai palang ada sejajar dengan tulang pinggul. Lutut kemudian bisa dibawa ke atas serta ke depan untuk mendorong tubuh.
Sepatu olahraga yang memiliki cengkeraman adalah yang paling baik, namun pastikan juga bahwa sepatu ini termasuk ringan. Atau, kini telah banyak beredar sepatu olahraga khusus parkour dengan stabilitas, bantalan serta cengkeraman yang baik sehingga memang paling cocok untuk olahraga parkour untuk menghindari cedera.
Melangkah secara ringan akan melindungi diri sendiri serta benda-benda yang ada di sekitar kita maupun yang kita gunakan. Ketika kita bisa meminimalisir kebisingan, otomatis benturan juga akan lebih sedikit di mana hal ini bisa dilakukan asalkan terus berlatih mendarat di mana pada akhirnya gerakan bisa sesunyi mungkin seperti ninja.
Itulah beberapa cara berlatih parkour yang benar untuk para pemula yang baru tertarik dengan olahraga ini. Pastikan untuk tidak melakukan hal nekat di mana langsung terjun dari jarak yang sangat tinggi sebelum latihan pendaratan berhasil sempurna.
Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…
Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…
Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…
Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…
Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…
Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…