Renang adalah salah satu jenis olahraga yang cukup menyenangkan untuk dilakukan. Selain menyenangkan, berenang juga dapat membentuk otot-otot tubuh menjadi lebih ideal. Tak heran jika olahraga yang satu ini banyak dilakukan sebagai cara untuk menjaga kesehatan tubuh. Namun apa jadinya jika kegiatan olahraga ini terhalang oleh rasa takut akan tenggelam?
Tenggelam saat berenang mungkin pernah dialami oleh sebagian orang walau peralatan renang kelihatannya sudah memadai, terutama bagi mereka yang belum mahir melakukannya. Untuk menghindari hal tersebut, tentu ada beberapa cara yang harus anda lakukan. Berikut adalah cara agar tidak tenggelam saat berenang khususnya bagi anda para pemula.
Tenggelam saat berenang mungkin diangggap sebagai hal yang menakutkan bagi anda yang belum terbiasa melakukan olahraga ini. Selain itu, tenggelam juga dapat membahayakan diri si perenang jika tidak dapat mengontrolnya. Untuk menghindari terjadinya tenggelam saat berenang terutama bagi pemula. Maka cara dan teknik berenang haruslah dikuasai sebelumnya. Anda dapat berlatih secara bertahap untuk menguasai cara berenang lebih cepat dan efektif.
Ada banyak sekali bentuk latihan pernafasan yang dapat anda lakukan saat berenang. Misalnya saja seperti melatih ritme atau irama bernafas saat berada di dalam permukaan air. Ritme bernafas di dalam permukaan air tentu sangat berbeda dengan ritme bernafas yang anda lakukan setiap waktu. Di sini bernafas akan anda mulai dengan hirupan udara melalui mulut dan mengeluarkannya melalui hidung. Cara seperti ini dapat anda lakukan sebelum memulai aktivitas berenang.
Jika cara di atas sudah dianggap bisa, maka cara berikutnya dapat anda praktekan langsung pada permukaan kolam yang memiliki ketinggian dangkal. Cobalah untuk melatih pernafasan dengan memasukan bagian wajah di bawah permukaan air dengan hitungan waktu yang lebih lama. Setelah itu, cobalah untuk membuang nafas secara perlahan sebelum bagian wajah anda angkat ke atas permukaan air. Lakukan secara berulang-ulang hingga teknik bernafas dalam air anda kuasai.
Pertama atur posisi tubuh yang membelakangi tembok kolam renang dengan salah satu kaki yang menempel pada bagian tersebut. Setelah itu luruskan kedua tangan dengan telapak yang menghadap ke bawah. Tundukkan kepala secara perlahan untuk masuk ke bawah permukaan air disertai dorongan kaki yang menempel pada bagian tembok. Dorong kaki secara kuat agar tubuh dapat seimbang.
Cobalah untuk mengatur posisi tubuh secara vertikal dengan posisi tangan yang memegang papan pegangan. Kayuhkan tangan hingga posisi tubuh sejajar lurus. Sedangkan untuk melatih gerakan kaki, anda dapat mengayuhkan kaki ke atas dan ke bawah secara bergantian.
Setelah dirasa cukup menguasai, maka tak ada salahnya untuk berpindah posisi ke kolam dengan ketinggian yang lebih dalam. Ingat, sesuaikan juga dengan usia anda karena hal ini berpengaruh pada keamanan dan keselamatan ketika berenang.
Selain menjaga tubuh agar tidak tenggelam, baju atau rompi pelampung juga dapat anda gunakan untuk mempermudah gerakan tubuh terapung. Tubuh akan lebih mudah seimbang ketika berada di permukaan air. Selain itu juga dapat mempermudah melatih gerakan-gerakan renang lainnya.
Selain harus menghindari rasa takut atau panik, cara agar tidak tenggelam sewaktu berenang juga dapat anda lakukan dengan sikap yang selalu percaya diri. Dengan rasa dan sikap yang percaya diri, maka teknik dan gerakan berenang pun dapat anda lakukan dengan jauh lebih baik.
Melakukan olahraga renang kini dapat anda lakukan setiap saat dan baik itu teknik renang gaya dada, teknik renang gaya bebas, atau teknik renang gaya punggung semuanya perlu dilakukan dengan benar. Dengan cara agar tidak tenggelam saat berenang di atas, maka anda pun dapat melakukan kegiatan olahraga ini jauh lebih rileks tanpa takut tenggelam lagi.
Banyak pelari, baik pelari biasa maupun pelari profesional, yang spesifik terkait panjang lintasan yang lebih…
Lari merupakan suatu olahraga yang ringan, murah dan paling mudah dilakukan. Hampir semua orang bisa…
Pernahkah Anda mendengar nama Usain Bolt? Ya, Usain Bolt ialah pemegang rekor pelari tercepat perlombaan…
Taekwondo dan karate merupakan seni bela diri yang dapat digunakan untuk membela diri ketika menghadapi…
Kebugaran jasmani adalah kemampuan pada tubuh untuk menyesuaikan tau dapat beradaptasi pada fisik agar sehat…
Pada sebuah olahraga golf, ada berbagai istilah asing yang perlu Anda pahami. Salah satu contoh…