Liverpool yang saat ini tengah bertengger di puncak klasemen liga Inggris dengan keunggulan dua poin atas posisi kedua yakni Manchester City masih berharap-harap cemas, pasalnya City yang masih mempunyai satu laga lebih banyak tentunya jauh lebih diuntungkan. Untuk itu, harapan The Reds menjadi juara musim ini sepertinya hanya akan terwujud jika City tumbang di derby Manchester kontra MU tengah pekan nanti.
Manchester United dan Manchester City dijadwalkan akan bertemu di Old Trafford pada Kamis, 25/4. Pertandingan ini menjadi laga tunda setelah sebelumnya bentrok dengan jadwal kedua klub di kompetisi Eropa, City harus dapat memaksimalkan laga ini jika tidak ingin melihat armada Jurgen Klopp menjadi juara. Pastinya untuk memenangkan laga ini tidak lah mudah, MU memiliki pertahanan dan penyerangan yang sama kuatnya sejak dilatih Ole Gunnar-Solskjaer.
Namun belakangan ini performa melonjak MU dibawah tangan dingin pelatih berkebangsaan Norwegia tersebut sedang menurun, yang terbaru Paul Pogba dan kawan-kawan dihajar oleh Everton 4-0 serta tersingkir dari liga champions. Berbanding terbalik dengan City, Pep Guardiola mampu menerapkan strategi terbaik kepada anak asuhnya, terbukti beberapa kemenangan beruntun mereka raih di liga Inggris.
MU Disarankan Ubah Gaya Main Jika Ingin Menang
Mantan pelatih yang pernah menangani MU, Louis Van Gaal berpendapat jika Manchester United harus ubah gaya bermain jika ingin meraih kemenangan. Strategi yang selama ini diterapkan telah mampu dibaca oleh klub lawan, sehingga dengan adanya taktik baru setan merah akan tampil lebih gahar.
Jika United ingin mendominasi Eropa dan Inggris lagi, mereka harus bermain dengan gaya bermain yang berbeda.”Ungkap Van Gaal.
Jurgen Klopp Tidak Terlalu Berharap Pada Laga Ini
Melihat begitu pentingya laga ini untuk merebut gelar juara bagi Liverpool, sang pelatih Jurgen Klopp justru tidak menaruh harapan besar pada pertandingan ini. Ia menganggap jika MU bukanlah batu sandungan yang cukup membendung kekuatan City, mengingat setan merah kini sedang berada di tren yang negatif.
“Kami akan melihat hasil akhir dari pertandingan itu, namun sekali lagi kami tidak memiliki pengaruh pada pertandingan yang dimainkan tim lainnya.”Tegas Klopp.
Jurgen Klopp memerintahkan kepada anak asuhnya supaya tetap fokus menatap laga ke depan, tidak bergantung kepada klub lain. Ia berharap para pemainnya tetap menampilkan permainan efektif supaya bisa mencuri kemenangan demi kemenangan hingga akhir musim nanti. Namun ia tidak dapat menutup keinginan jika Manchester United bisa menang pada laga ini, dengan begitu peluang The Reds menjadi yang terbaik di Inggris terbuka lebar.