Home » Sepak Bola » Liga Inggris » Eden Hazard : Real Madrid, Mengapa Tidak?

Eden Hazard : Real Madrid, Mengapa Tidak?

by Theo Jonathan

Peluang Real Madrid Mendatangkan Hazard Semakin Besar

Real Madrid dikenal sebagai tim yang mengoleksi pemain-pemain bintang dari seluruh dunia sehingga mendapat julukan Los Galacticos. Setelah berhasil mendatangkan pemain-pemain bintang seperti Ronaldo Nazario, Zinedine Zidane, Figo, Cristiano Ronaldo, dan juga David Beckham, Madrid sekarang menjadikan Eden Hazard sebagai target terbaru mereka. Madrid dikabarkan sudah serius mengincar Hazard sejak awal musim 2018/2019 namun belum ada langkah konkrit yang diambil.

Eden Hazard

Eden Hazard yang sekarang bermain untuk Chelsea sedang menjalani musim terbaiknya bersama The Blues dengan mencetak 12 gol dari 28 penampilan di musim ini. Hazard yang merupakan pemain tengah di belakang penyerang ini juga sedang menjadi pencetak gol terbanyak Chelsea di musim ini mengalahkan pemain penyerang Chelsea, Olivier Giroud, dan juga Alvaro Morata yang dikabarkan akan segera bergabung dengan Atletico Madrid.

Isu ketertarikan Madrid atas Hazard memang sudah lama muncul namun Madrid dan Chelsea belum sempat membahas peluang transfer ini. Eden Hazard juga hanya berkomentar biasa saja ketika ditanya reporter mengenai berita ketertarikan Madrid atas dirinya. Namun Hazard tidak menutup peluang untuk pindah bila tawaran peluang tersebut datang kepadanya.

Hazard Menjadi Andalan Chelsea Di Musim Ini

Tidak bisa dibantah bahwa Eden Hazard adalah salah satu pemain terbaik di dunia saat ini. Performa luar biasanya bersama Chelsea di musim ini membuktikan itu. Menurut beberapah pihak, nama Eden Hazard layak disejajarkan dengan bintang-bintang top dunia seperti Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Eden Hazard Bersama Chelsea

Sejak kedatangannya dari Lille di musim 2012/2013, Hazard terus memukau dunia sepak bola dengan skillnya dan kemampuannya dalam menciptakan dan mencetak gol. Hingga akhirnya pada musim 2014/2015, Hazard diberikan nomor 10 yang sebelumnya digunakan Juan Mata yang pindah ke Manchester United.

Karir pemain asal Belgia berusia 28 tahun ini bersama Chelsea sangat luar biasa hingga akhirnya Real Madrid menyatakan ketertarikannya. Hazard sempat menyatakan keinginannya untuk bergabung dengan Madrid pada awal musim 2018/2019 kemarin setelah berakhirnya World Cup. Namun akhirnya Hazard memilih untuk bertahan bersama Chelsea dan sekarang sedang menjalani musim terbaiknya.

Real Madrid dikabarkan terus berusaha mendatangkan Hazard bagaimana pun caranya dan siap menebus berapa pun harga yang diberikan Chelsea. Hazard yang masih memiliki 18 bulan dalam kontraknya menyatakan bahwa kepindahan ke Real Madrid sangat memungkinkan namun bisa saja juga Hazard memilih untuk tetap bertahan di Chelsea. Apabila Hazard jadi pindah ke Madrid, akan sangat menarik untuk melihat aksinya di La Liga dan bersaing dengan bintang Barcelona, Lionel Messi.

You may also like