Home » Bulu Tangkis » Bulu Tangkis Internasional » Rangking Para Pebulutangkis Indonesia Jelang Digelarnya All England 2019

Rangking Para Pebulutangkis Indonesia Jelang Digelarnya All England 2019

by Marli

Gelaran All England 2019 akan segera digelar pada bulan maret dan gengsi dari All England memang sangat tinggi, hal ini terlihat dari banyaknya atlet kelas dunia yang akan tampil. Indonesia akan menempatkan beberapa pebulutangkis di berbagai sektor dan sesuai rangking Bwf sampai saat ini, Indonesia sangat berpeluang untuk mencatatkan juara.

Berikut ini adalah rangking para pebulutangkis Indonesia:

1. Marcus Gideon & Kevin Sanjaya

Pasangan ganda putra andalan Indonesia ini masih menduduki peringkat 1 dunia dengan jumlah total poin 18.400 dan pasangan gada ini juga mencatatkan rekor 184 kemenangan sepanjang 2019. Pasangan ini diharapkan dapat berbicara banyak di All England, karena secara peringkat mereka memang sangat layak untuk menang.

2. Mohammad Ahsan & Hendra Gunawan

Pasangan kedua ganda putra Indonesia yang diharapkan bisa juara di All England adalah Ahsan & Hendra. Pasangan ganda ini kini menduduki peringkat ke 5 dunia versi BWF dan total poin yang berhasil mereka dapatkan sampai saat ini adalah 1.460 poin. Meskipun termasuk pasangan ganda putra senior, namun keduanya memiliki kualitas permainan yang bagus dan masih layah diperhitungkan.

3. Anthony Sinisuka Ginting & Jonatan Christie

Anthony Ginting adalah salah satu tunggal putra andalan Indonesia di All England dan kini Ginting masuk ke urutan 6 dunia dengan jumlah poin 0.080 poin, sedangkan rekannya sesama atlet tunggal putra yaitu Jonatan Christie kini berada di rangking ke 9 dunia.

4. Fitriani & Ruselli Hartawan

Fitriani kini menempati rangking ke 4 dunia dengan total poin 14.200 dan mencatatkan kemenangan 101 kali. Sedangkan rekannya sesama tunggal putri yaitu Ruselli Hartawan kini menempati urutan ke 9 dunia dengan total poin 8.570. Keduanya diharapkan dapat menjadi juara di All England.

5. Greysia Polii & Apriyani Rahayu

Ganda putri andalan Indonesia ini kini menduduki peringkat 2 dunia dan total poin yang berhasil mereka raih adalah 14.200. Ganda putri ini diharapkan mampu meraih juara, karena secara kualitas permainan yang dimiliki sangatlah pantas sebagai kandidat juara. Sedangkan pasangan ganda putri muda yaitu Yulfira Barkah & Jauza Fadhila Sugiarto berada di rangking 9 dunia.

6. Praveen Jordan & Melati Daeva Oktavianti

Pasangan ganda campuran Indonesia ini kini menjadi andalan Indonesia, karena kini tak ada lagi Owi & Butet, karena Butet lebih memilih pensiun dan beban besar harus mereka raih. Sampai saat ini mereka berdua berhasil mengumpulkan 8.640 poin dan berada di posisi 9 dunia. Selama ini mereka memang selalu menjadi pasangan ganda campuran no 2 setelah Owi & Butet dan kini peluang untuk membuktikan diri menjadi sangat terbuka lebar.

Sekian artikel tentang Rangking Para Pebulutangkis Indonesia Jelang Digelarnya All England dan semoga dapat bermanfaat bagi para pembacanya.

You may also like