Home » Tinju » Tinju Internasional » Tyson Fury Percaya Diri Akan Kalahkan Oleksandr Usyk Jika Keduanya Bertemu

Tyson Fury Percaya Diri Akan Kalahkan Oleksandr Usyk Jika Keduanya Bertemu

by Syara

Tyson Fury, petinju kelahiran Manchester, Inggris menegaskan dalam wawancaranya dengan pihak CBS Sports seperti dilansir dari talksport.com bahwa dirinya akan dengan mudah mengalahkan Oleksandr Usyk, mantan juara unifikasi kelas cruiserweight.

“Saya jarang memikirkan tentang Usyk. Dia jarang terlintas dipikiranku. Saya mungkin akan mengalahkan Usyk dengan satu tangan terikat kebelakangku dan akan membiarkanmu memilih dengan tangan yang mana Anda ingin Saya pakai bertarung, kanan atau kiri. Selain itu akan menjadi malam yang menyenangkan.” Ujar Fury pada CBS Sport

Oleksandr Usyk memang pemain baru di divisi kelas berat. Tapi banyak pihak yang percaya jika suatu saat nanti Usyk akan menjadi juara unifikasi di kelas berat. Selama karirnya di kelas cruiserweight, Usyk belum pernah kalah sekalipun. Pertemuan terakhirnya dengan petinju Tony Bellew pada 2018 lalu bahkan berakhir dengan kemenangan TKO untuknya.

Tyson Fury dan Oleksandr Usyk belum pernah bertemu sama sekali. Namun Fury menganggap petinju berusia 32 tahun itu sebagai ancaman terbesar keduanya setelah juara WBC kelas berat, Deontay Wilder. Fury sendiri pernah bertemu dengan Wilder dan pertemuan keduanya berakhir dengan keputusan draw.

“Mungkin Wilder, Saya pernah melawannya.” Ujar Fury saat ditanya oleh pihak ESPN.com mengenai siapa yang menjadi ancaman terbesarnya di divisi kelas berat.

“Saya pernah mengalahkannya sekali. Itulah tantangan terbesar yang pernah Saya hadapi. Sejujurnya, Saya tidak melihat petinju lainnya sebagai tantangan terbesar. Mungkin Oleksandr Usyk. Dia tampak canggung, kidal, juara dunia unifikasi, dan juara tak terkalahkan. Mungkin (melawan Usyk) akan menjadi tantangan terbesar Saya berikutnya.”

Pernyataan Fury tentang Usyk sebagai tantangan terbesar keduanya dianggap sebagai pujian bagi Usyk. Itu artinya Fury menganggap Usyk di atas Anthony Joshua, Andy Ruiz Jr., Dillian White dan Kubrat Pulev. Untuk seorang petinju yang belum pernah bertarung di kelas berat, Fury tampaknya menilai Usyk sangat tinggi.

Tyson Fury dan Oleksandr Usyk sendiri secara postur tubuh tidak jauh berbeda. Usyk sepertinya merupakan versi Fury yang lebih kecil. Namun yang perlu Usyk ingat kelas cruiserweight berbeda dengan kelas heavyweight. Di kelas cruiserweight Usyk memang mendominasi namun belum tentu hal yang sama terjadi di kelas heavyweight.

Oleksandr Usyk dianggap punya kesempatan besar untuk menjadi mandatory bagi pemenang laga Andy Ruiz Jr. kontra Anthony Joshua yang akan digelar pada 7 Desember mendatang. Banyak pihak yang mengharapkan pihak WBO mengatur laga antara pemenang laga Joshua kontra Ruiz melawan Usyk.

Kesempatan Usyk untuk menjadi mandatory WBO mungkin akan terganggu jika pihak IBF meminta pemenang laga Joshua kontra Ruiz untuk melawan Kubrat Pulev.

You may also like