Home » Featured » Daftar 5 Transfer Termahal di Musim Panas 2019

Daftar 5 Transfer Termahal di Musim Panas 2019

by Muhammad Rifqi

Bursa transfer musim panas tahun ini telah resmi dibuka, beberapa klub sudah menyiapkan daftar nama pemain yang menjadi target incarannya. Sebagian tim sudah mendatangkan amunisi baru untuk mengarungi kompetisi musim depan, namun masih banyak pula tim yang belum terlihat aktif berburu pemain anyar.

Sepak bola sudah menjadi ladang bisnis, selain bertujuan untuk membawa nama tim lebih unggul dari tim lainnya klub juga pasti menginginkan pemasukan maksimal. Entah itu dari penjualan tiket, hadiah juara, atau pun biaya sponsor yang nantinya keuntungan tersebut akan dikembalikan untuk tim.

Oleh karena itu, tidak heran banyak klub yang rela menggelontorkan dana dalam jumlah besar hanya untuk membeli pemain baru. Hingga saat ini, rekor pembelian termahal sepanjang masa sepakbola masih dipegang oleh Neymar. Tahun 2017 lalu, klub kaya raya Prancis yakni PSG membeli pemain asal Brasil dari Barcelona dengan nilai transfer sebesar 200 juta pounds.

Untuk bursa transfer musim panas kali ini, masih belum ada pemain yang mampu melewati rekor transfer tersebut namun ada beberapa nama yang didatangkan dengan biaya yang tak sedikit. Lagi pula, jendela transfer masih akan dibuka hingga dua bulan lagi. Jadi, tidak menutup kemungkinan bakal ada pemain yang melampaui rekor transfer Neymar. Baiklah, berikut merupakan daftar transfer termahal di musim panas 2019 untuk sementara waktu :

Eder Militao

Eder Militao
Eder Militao

Eder Militao tampil cukup baik pada musim lalu bersama FC Porto, ia mampu tampil 41 laga di semua kompetisi. Kemampuan mengawal lini pertahanan yang baik membuat klub ibukota Spanyol Real Madrid tertarik dengan jasanya. Akhirnya, Real Madrid berhasil mendatangkan sang pemain dengan biaya transfer sebesar 50 juta euro.

Luka Jovic

Luka Jovic
Luka Jovic

Pemain berkebangsaan Serbia menjadi pembelian mahal berikutnya Los Blancos. Didatangkan dari Eintracht Frankfurt, Real Madrid harus rela mengeluarkan 60 juta euro untuk mengamankan servis Luka Jovic.

Frenkie De Jong

Frenkie De Jong
Frenkie De Jong

Pembelian mahal selanjutnya datang dari rival abadi Real Madrid yaitu FC Barcelona. Blaugrana dikabarkan membayar mahar senilai 75 juta euro kepada Ajax selaku pemilik dari Frenkie De Jong.

Lucas Hernandez

Lucas Hernandez
Lucas Hernandez

Penampilan apiknya bersama Atletico Madrid musim lalu serta kegemilangannya bersama timnas Prancis pada ajang piala dunia 2018 kemarin membuat Lucas Hernandez dilirik oleh banyak klub besar Eropa. Namun, akhirnya sang pemain menjadi milik Bayern Munchen setelah Die Rotten menebusnya dengan biaya 80 juta euro. Dengan nilai tersebut sekaligus menasbihkannya sebagai bek termahal di dunia untuk saat ini.

Eden Hazard

Eden Hazard
Eden Hazard

Siapa yang tak mengenal pemain satu ini? namanya kerap kali diperbincangkan saat timnya bermain. Apalagi, isu kepindahannya dari Chelsea ke Real Madrid sempat trending di beberapa media. Setelah melewati proses negosiasi yang cukup alot akhirnya Real Madrid sukses mendapatkan Eden Hazard dengan harga yang fantastis yakni 100 juta euro.

You may also like