Solskjaer Tidak Perlu Kembali Ke Molde
Manajer sementara Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan untuk silahkan menikmati waktunya bersama MU dan tidak perlu kembali ke klub asalnya sebelum melatih MU, Molde. Hal itu dikatakan oleh Solskjaer setelah menerima panggilan untuk melatih MU. “Ketika saya diminta untuk melatih United, saya memberi tahu atasan (Molde) dan mereka mengetahui bahwa ini impian saya, dan berkata silahkan menerima dan tidak perlu kembali,” ungkap Solskjaer.
Solskjaer sedang menikmati awal karirnya sebagai manajer MUdengan deretan 10 pertandingan tidak terkalahkan dengan MU dengan 8 kemenangan beruntun dan hasil imbang di pertandingan ke-9 dan kemenangan di pertandingan ke-10. Sebuah pencapaian yang luar biasa bagi mantan pemain penyerang MU selama 11 tahun ini.
Pengaruh Kehadiran Solskjaer Bagi Manchester United
Selain sebagai pelatih dan mengatur strategi dalam pertandingan, Solskjaer juga mempunyai wewenang dalam pemilihan pemain yang tepat bagi Manchester United. Pada bursa transfer musim dingin yang baru saja berlalu ini, United tidak membeli satu pemain pun, namun Solskjaer sebagai pelatih diberi pendapat mengenai calon target pemain di masa yang akan datang.
Solskjaer merasa bahwa pengetahuan dan kedekatannya dengan kultur Manchester United membuat dirinya mempunyai posisi yang kuat dalam menentukan pemain. Ia menyatakan bahwa dirinya sudah mengenal pemainnya, potensi yang dimiliki pemainnya, mana yang belum memkasimalkan potensinya, dan pemain mana yang harus dipertimbangkan United di masa depan nanti.
“Intinya harus mencari pemain yang memiliki identitas dan DNA Manchester United,” ungkap Solskjaer. Pelatih berusia 45 tahun itu menyatakan bahwa walaupun musim depan sudah tidak lagi menjabat sebagai pelatih MU, Solskjaer tetap akan membantu dalam segala aspek yang berhubungan dengan pemilihan pemain yang tepat.
Sampai sekarang belum ada kepastian apakah Manchester United di musim akan mempertahankan Solskjaer atau tidak. Nama calon-calon pengganti Solskjaer pun sudah banyak diberitakan oleh media seperti Gareth Southgate, Mauricio Pochettino, dan Zinedine Zidane. Namun sepertinya isu ini tidak terlalu diperhatikan oleh Solskjaer yang sekarang hanya fokus untuk membantu dan membawa MU ke level permainan yang seharusnya.