Home » Featured » Prediksi Madura United vs PSS Sleman 31 Juli 2019, Sapeh Kerab Siap Tempur di Kandang

Prediksi Madura United vs PSS Sleman 31 Juli 2019, Sapeh Kerab Siap Tempur di Kandang

by nanda rizky

Penikmat sepakbola tanah air tentunya tidak akan melewatkan pertandingan kompetisi terbesar tanah air Shoppe Liga 1. Minggu ini kompetisi sudah memasuki pekan ke 11. Laga seru akan tersaji setiap harinya. Salah satu pertandingan seru antara tim asal Jawa timur Madura United akan ditantang tim asal Yogyakarta PSS Sleman. Kedua tim baru bertemu dikompetisi tahun 2019 ini. Sebab PSS Sleman baru saja promosi ke Liga 1. Namun, PSS tidak mau menyerah begitu saja ketika menghadapi Madura United. Mereka akan tampil dengan kebutuhan terbaiknya di laga tandang. Saat ini Madura United berada di posisi ke tiga. Hasil dari enam kali menang ,dua imbang dan satu kekalahan.

Sedangkan bagi kubu tamu PSS Sleman sedang di posisi ke 10. Hasil dari tiga kemenangan, empat seri dan tiga kekalahan. Tentunya pada partai big match nanti kedua tim akan adu taktik untuk dapat merebutkan kemenangan. Rencananya pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh televisi swasta nasional pukul 18.30. Dan akan dihelat di Stadion Ratu Pamelingan Madura Jawa timur. Lalu seperti apakah strategi kedua kesebelasan untuk dapat meraih poin maksimal di laga ini. Simak prediksinya berikut ini :

Sapeh Kerab Fokus Menghadapi PSS Sleman

 Prediksi Madura United vs PSS Sleman 31 Juli 2019, Sapeh Kerab Siap Tempur di Kandang
Madura United akan siap tempur

Dilaga sebelumnya Madura United berhasil menang menghadapi Arema FC. Hal itu membuat pasukan singo edan harus dapat mempertahankan tradisi kemenangan di laga kandang. Selain itu, para pemain harus fokus sepanjang pertandingan. Apalagi Madura United bermain dikandang mereka sendiri. Pastinya membuat semangat para pemain bertambah dan sangat diharapkan oleh Pelatih Madura United Dejan Antonic.

Super Elang Jawa Membawa Misi Kemenangan

 Prediksi Madura United vs PSS Sleman 31 Juli 2019, Sapeh Kerab Siap Tempur di Kandang
Pemain PSS saat berebut bola

Dilain sisi skuat PSS Sleman membawa misi kemenangan tatkala menghadapi Madura United di laga away. Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro saat menghadapi Madura United akan membawa 20 pemain. Mereka akan membawa pemain andalannya seperti Haris Tuharea. Pelatih PSS Sleman mengaku optimis dapat meraih kemenangan pada pertandingan ini. Mereka ingin membuat kejutan kepada Madura United di laga big match ini.

Prakiraan Susunan Pemain Kedua Kesebelasan

Madura United (4-3-3): M. Ridho; Marckho Meraudje, Jaimerson, Fandry, Rendika Rama; Asep Berlian, Zulfiandi, Andik; Greg, Rakic. Beto.

PSS Sleman (4-4-2): Try Hamdani (kiper); Bagus Nirwanto, Purwaka Yudi, Asyraq Gufron, Derry Rachman (belakang); Ricky Kambuaya, Guillerme Felipe de Castro, Wahyu Sukarta, Irkham Zahrul Milla (tengah); Yevhen Bokhasvili, Haris Tuharea (depan)

Prediksi Skor Pertandingan

Pada pertandingan ini akan menghasilkan skor Madura United 2-1 PSS Sleman

You may also like