Home » Featured » Prediksi Persela Lamongan vs Arema FC 20 September 2019, Laskar Joko Tingkir Siap Bangkit Dari Keterpurukan

Prediksi Persela Lamongan vs Arema FC 20 September 2019, Laskar Joko Tingkir Siap Bangkit Dari Keterpurukan

by nanda rizky
Prediksi Persela Lamongan vs Arema FC 20 September 2019, Laskar Joko Tingkir Siap Bangkit Dari
Prediksi Persela Lamongan vs Arema FC 20 September 2019

Laga menarik juga akan dihelat pada hari Jum’at malam ini. Dimana tim asal Jawa timur akan berduel memperebutkan gengsi di pertandingan nanti. Salah satu pertandingan seru yang ditunggu-tunggu oleh pecinta sepakbola tanah air adalah Persela Lamongan akan menantang tim asal Malang Arema FC di Shopee Liga 1 pekan ke 19 ini. Kedua tim mempunyai rivalitas yang sangat sengit. Apalagi kedua tim berasal dari Jawa timur sehingga pertandingan nanti diperkirakan akan berlangsung seru. Secara klasemen kubu tuan rumah masih berada di zona degradasi. Persela Lamongan saat ini berada diposisi ke 16 dengan poin 17. Hasil dari tiga kali kemenangan, tujuh kali seri dan delapan kali kekalahan.

Sedangkan bagi kubu tamu Arema FC yang tengah mengusung misi kemenangan saat ini berada diposisi lima besar. Singo Edan berada di peringkat ke 6 dengan poin 27. Hasil dari delapan kemenangan, tiga kali seri dan enam kekalahan. Partai ini akan menjadi kesempatan bagi singo edan untuk menggeser posisi tim utama diatasnya. Rencananya pertandingan ini akan dihelat di Stadion Surajaya Lamongan. Dan disiarkan langsung oleh televisi swasta nasional mulai pukul 18.00. Lalu bagaimana strategi kedua kesebelasan untuk dapat meraih kemenangan dalam pertandingan big match nanti. Simak prediksi berikut ini :

Laskar Joko Tingkir Targetkan Poin Penuh

Dilaga sebelumnya Persela Lamongan harus menelan kekalahan ketika berhadapan dengan Persipura Jayapura dengan skor 2-0. Hasil ini membuat Persela belum bisa keluar dari zona degradasi. Sehingga pada laga melawan Arema FC nanti pelatih Nil Maizar meminta anak asuhnya untuk tampil menyerang sejak menit awal. Nil Maizar mengatakan tidak gentar dengan lini depan Arema FC yang di pelopori oleh Comvalius dan Dedik Setiawan. Persela sendiri akan kembali mengandalkan ketajaman dari Rafael Oliviera dan Hambali Tolib untuk dapat menjebol pertahanan lawan.

Arema FC Siap Bermain Lepas

Singo Edan tampaknya di pertandingan ini akan mengeluarkan seluruh skuat terbaiknya. Mereka diprediksikan akan bermain lepas sejak awal pertandingan. Pelatih Arema FC Milomir Seslija berharap timnya dapat tampil fokus sepanjang pertandingan. Karena Persela mempunyai beberapa pemain yang berbahaya di lini depan seperti Rafinha dan Hambali Tolib yang memiliki kecepatan yang luar biasa. Maka dari itu, Milomir Seslija meminta anak asuhnya dapat bermain lepas dan tanpa beban. Walaupun bermain di kandang lawan bukan berarti strategi hanya mengandalkan serangan balik. Arema FC tetap bermain seperti biasanya tanpa memandang klub mana yang akan dihadapinya. Milomir Seslija optimis dapat meraih poin penuh pada laga ini.

Prakiraan Line Up Kedua Kesebelasan

Persela (4-3-3): Dian Agus (kiper); Eki Taufik, Zaenuri, Demerson, Birul Walidain (belakang); Lucky Wahyu, Kei Hirose, Rafinha (tengah); Malik Risaldi, M. Ridwan, Hambali Tholib (depan).

Arema (4-2-1-3): Kartika Ajie (kiper); Alfin Tusalamony, Hamka Hamzah, Hanif Sjahbandi, Nasir (belakang); Hendro Siswanto, Takafumi Akahoshi; Makan Konate (tengah); Dendi Santoso, Sylvano Comvalius, Ricky Kayame (depan)

Prediksi Skor Pertandingan

Pertandingan ini akan menghasilkan skor Persela Lamongan 2-2 Arema FC

You may also like