Home » Sepak Bola » Liga Jerman » Bayer Leverkusen Vs Bayern Munich : Lewandowski Akan Hajar Leverkusen Habis Habisan?

Bayer Leverkusen Vs Bayern Munich : Lewandowski Akan Hajar Leverkusen Habis Habisan?

by Irvan Sulistio
leverkusen

Lewandowski dan kawan kawan akan bertanding ke markas Bayer Leverkusen pada Sabtu (02/02/2019) 21.00 WIB. Bayern Munchen harus menghadapi rintangan untuk terus mengejar Borussia Dortmund di posisi puncak klasemen. Walaupun memiliki record yang bagus saat melawan Leverkusen, pelatih klub raksasa Bayern Munchen, Niko Kovac tidak boleh lengah sedikitpun.

Salah satu masalah yang kini di hadapi pelatih yang merupakan mantan pemain Russia tersebut adalah, Manuel Manuer tidak dapat menjalani laganya bersama Munchen karena ia menderita cedera jari. Namun ia tetap percaya diri untuk menghadapi Leverkusen karena dalam 6 laga terkahir, ia selalu membawa Munchen meraih kemenangan.

Jika ia dapat meraih poin maksimal, maka Borussia Dortmund harus semakin waspada karena jarak poin antara dengan Bayern Munich hanya terpaut 6 angka.

Dalam 19 laga terakhir di musim ini, Leverkusen telah mengoleksi 8 kemenangan, tiga kali seri dan harus menelan kekalahan sebanyak 8 kali. Dari catatan pertandingan Bayer Leverkusen, Bayern Munich lebih berpeluang untuk memenangkan pertandingan karena Munchen telah mengoleksi 13 kemenangan 3 seri dan hanya 3 kali mengalami kekalahan.

Catatan pertemuan Bayer Leverkusen vs Bayern Munich di Bundesliga

leverkusen1

Sepanjang Bundesliga berlangsung, Munchen dan Leverkusen telah dipertemukan sebanyak 87 kali. Diantara 87 pertemuan, Bayern Munchen mengoleksi sebanyak 53 kemenangan dan 17 seri dan hanya mengalami 17 kekalahan. Catatan positif tersebut ditambah dengan Munchen telah memenangkan pertandingan 4 kali beruntun menghadapi Leverkusen dalam beberapa laga terakhir.

Catatan positif dari Bayern Munchen belum tentu dapat memenangkan laga melawan Bayer Leverkusen. Karena Leverkusen hanya memiliki kekalahan 1 kali dari 6 laga kandang terakhirnya di musim ini.

Leverkusen memiliki beberapa pemain andalan dan menjadi kunci utama tim. Salah satunya adalah Kevin Volland. Ia telah mencetak sebanyak 7 gol di musim ini. Volland harus berhadapan dengan Robert Lewandowski yang sudah mengemas sebanyak 12 gol. Lewandowski di temani oleh kawan kawannya seperti Joshua Kimmich sebagai top assist.

Bayern Munich dipastikan tidak akan menggaet Manuel Neuer, Arjen Robben, dan Corentin Tolisso dikarenakan mereka mengalami cedera. Pekan ke-20 Arjen Robben harus absen lagi karena ia masih menderita cedera paha.

Selain Robben, Neuer terpaksa harus absen juga karena ia mengalami cedera di tangan atau jari saat latihan pada hari jumat. Sehingga ia tidak dapat menemani tim nya dalam menjalankan laga melawan Leverkusen.

Bayern Munchen harus selalu mengoleksi poin yang sempurna untuk mengejar Borussia Dortmund yang kini bertengger di puncak klasemen.

You may also like