Home » Sepak Bola » Cara Memperkuat Kaki Untuk Menendang Bola Paling Mudah

Cara Memperkuat Kaki Untuk Menendang Bola Paling Mudah

by Rita Nora

Apa kabar ? bagaimana dengan tendangan bolamu apakah sudah kuat ataupun keras dan juga sudah mempunyai akurasi yang pas. Bagi seorang pemain sepak bola dan juga futsal sudah smestinya ingin mempunyai tendangan dan otot kaki yang kuat. Karena pemain mempunyai karakter yang berbeda-beda, ada juga pemain yang menyukai tendangan plassing atau mengandalkan akurasi, dan ada juga pemain yang menginginkan tendangan yang keras semua itu bebas di pilih oleh seorang pemain bola.

Sebelum kita jauh berbincang tentang tendangan keras dan otot kaki yang kuat , alangkah baiknya kita harus memahami terlebih dahulu beberapa faktor pendukung agar anda mampun melakukan tendangan yang keras dan mempunyai otot kaku yang kuat. Nah dalam melakukan tendangan sudah semestinya kaki kita akan menyentuh bola, dalam hal kaki kita bisa uraikan lagi ke hal yang lebih jelas lagi begitu juga tekanan ke bola. Sehingga dengan demikian kita akan benar – benar lebih paham bagaimana cara memperkuat kaku untuk menendang bola ini :

Otot kaki

Otot kaki merupakan salah satu faktor yang penting dan syarat menjadi pemain sepak bola yang menginginkan tendanganya keras dan kuat. bagi pemain sepak bola sudah semestinya menginginkan otot kaki yang kuat agar tendanganya juga lebih kuat dan keras. Nah hal pertama yang harus kita lakukan adalah berlatih dan berusaha. Anda harus berusaha berlatih meningkatkan kekuatan dari otot kaki anda.

Latihan dapat di lakukan di manapun latihan merupakan salah satu kunci utama. Usahakan anda berlatih 3x dalam seminggu. Cara yang paling mudah dan menyenangkan untuk memperkuat otot kaki ialah dengan jogging, anda dapat jogging di waktu pagi ataupun sore baik bersama kerabat ataupun pasangan anda.

Anda juga dapat melakukan jogging pada tempat yang menanjak seperti anak tangga, ini dapat meningkatkan kekuatan otot kaki anda untuk menendang bola , dan mendapatkan tendangan yang keras. Selain itu anda juga dapat meningkatkan kondisi fisisk, anda dapat melakukanya dengan sprint atau lari cepat jarak pendek dan diulangi dalam beberapa kali.

Di bawah ini cara untuk memperkuat otot kaki untuk menendang bola dengan menggunakan cara selain jogging :

  • SQUAT

Squat merupakan salah satu gerakan yang bisa anda coba untuk memperkuat otot kaki anda agar tendangan anda semakin keras. Karena squat ini juga bisa di lakukan di manapun dan juga gerakanya sangatlah mudah, hanya cukup anda jongkok berdiri dan ulangi sperti itu terus sampai di rasa cukup dan sudah memuaskan.

  • LUNGES

Lunges juga merupakan gerakan yang mudah di lakukan , yaitu dengan cara berdiri tegak dengan kaki di buka hingga selebar bahu, selanjutnya anda dapat melangkahkan salah satu kaki anda kedepan dan turunkan tubuh anda. Sehingga akan lutut kaki anda akan menekuk. Anda dapat melakukan gerakan lunges ini secara bergantian dan dapat di ulangi sebanyak yang kalian bisa hingga di rasa cukup. Tapi setidaknya anda melakukan sebanyak 10 kali dalam 3 set latihan. Gerakan ini juga tentunya akan memberikan anda otot yang kuat dan dapat membantu anda mendapatkan tendangan yang kuat. Lunges bertujuan  untuk  latihan fisik sepak bola

  • SKIPING

Skiping merupakan gerakan yang mudah dan dapat di lakukan di mana saja. Skiping merupakan gerakan di mana anda melompat-lompat dengan menggunakan tali untuk skiping. Gerakan ini dapat di gunakan juga untuk membakar lemak pada tubuh anda. Selain itu gerakan tubuh ini juga bertujuan untuk memperkuat otot kaki dan juga otot betis anda, dimana dengan itu tentunya anda menjadi lebih kuat dalam menendang bola. Selain digunakan untuk pemain sepak bola metode ini juga di gunakan untuk latihan fisik bola voli .

  • BOX JUMP

Selanjutnya adalah box jump merupakan gerakan yang di lakukan dengan cara melompat ke atas di sebuah pijakan baik box/kotak ataupun objek benda lainya yang di letakan di depan anda. Gerakan ini hampir mirip dengan high jump akan tetapi gerakan box jump di lakukan dengan pendaratan di atas sebuah pijakan atau objek yang ada di depan anda.

  • SPLIT JUMP

Selanjutnya adalah split jump, dimana tubuh anda di posisikan hampir mirip seperti gerakan lunges dengan salah satu kaku di belakang dan siku di tekuk. Pastikan kondisi lutut kaki depan anda di tekuk hingga sejajar dengan paha dan lutut kaki belakang anda dalam kondisi hampir menyentuh lantai. Setelah itu melompatlah hngga kaki dalam posisi lurus sambil menganyunkan kedua kaki anda di udara lalu turunkan kembali dengan posisi sama persi seperti gerakan lunges. Anda dapat mengulangi gerakan ini sebanyak 4sset x 50 lompatan anda dapat melakukan dengan kaki bergantian.

Ketika anda ingin mendapatkan tendangan yang keras dan kuat selain dengan menggunakan otot kaki anda juga dapat menggunakan cara di bawah ini sebagai latihan tambahan anda : 

  • Perkenalkan kaki anda ke dengan bola

Setelah menjalani latihan untuk menguatkan otot kaki anda juga harus wajib berlatih untuk mengalkan kaki anda kepada bola. Banyak dari kita yang melakukan kesalahan dalam hal ini, dimana ketika dalam ancang – ancang menendang kita akan memfokuskan tenaga pada kaki kita, akan tetapi ketika kaki kita mengenai bola pergelangan kaki kita akan lemes atau kaku. Nah itulah yang membuat laju bola itu sendiri menjadi lambat dan tidak keras. Sebagai contohnya ketika kita memukul bola kasti dengan menggunakan bahan yang lunak, maka bola kasti tersebut tidak akan melaju dengan kencang, berbeda dengan ketika kita memukul bola kasti tersebut dengan benda yang keras pasti akan melaju atau melesat dengan kencang.

  • Menendang dengan kaki bagian dalam

Anda juga dapat berlatih dengan menendang bola menggunakan kaki bagian dalam. Jenis tendangan ini pada umumnya di gunakan dalam tendangan jarak dekat dan juga sering di gunakan para pemain sepak bola yang terkenal seperti  Lionel Messi dan yang lainya. Tendangan yang mengandalkan kaki bagian dalam harus kita terapkan secara hati – hati agar tidak meleset dari target. Pastikan bola berada bagian depan tubuh dan menghadap ke sasaran gawan, dan selanjutnya letakan kaki kanan atau kiri anda dan dengan posisi lutut yang agak di tekuk, dan setelah itu Tarik kaki yang akan kita pakai untuk menendang ke bagian belakang dan di ayun kan ke depan se kuat mungkin. Dengan begitu anda akan mendapatkan tendangan yang keras karena otot kaki dan latihan tendangan anda menggunakan kaki bagian dalam.

You may also like