Home » Sepak Bola » Inilah Cara Menggiring Bola dengan Benar Bagi Pemula!

Inilah Cara Menggiring Bola dengan Benar Bagi Pemula!

by Adara Almarinah

Dalam permainan sepak bola, teknik menggiring bola sering kali salah dilakukan. Banyak pemain sepak bola pemula yang kesulitan untuk melakukan teknik yang satu ini. Meskipun sulit, namun akan lebih mudah dilakukan jika kamu mengetahui cara menggiring bolanya dengan benar.

Bagi kamu yang ingin memperbaiki cara menggiring bola, berikut ini adalah cara yang paling tepat:

1. Menggiring bola dengan kaki bagian luar

Cara yang paling banyak digunakan para pemain sepak bola profesional saat menggiring bola adalah dengan menggunakan kaki luar. Cara melakukannya adalah dengan berdiri tegak dan fokus pada arah tendangan. Kemudian rentangkan tangan sedikit agak ke samping untuk menyeimbangkan badan ketika menggiring bola.

Tendang bola dengan menggunakan kaki bagian luar sambil tetap mengunci kaki bagian dalam. Angkat kaki tidak jauh dari permukaan tanah ketika menggiring bola dan hentikan bola dengan menggunakan telapak kaki.

2. Menggiring bola dengan kaki bagian dalam

Selain dengan menggunakan kaki bagian luar, menggiring bola juga dapat dilakukan dengan kaki bagian dalam. Caranya adalah dengan berdiri tegak dan juga fokus pada arah yang akan dituju. Biarkan tangan rileks di samping tubuh agar tubuh seimbang.

Buka kaki bagian dalam dan giring bola dengan menggunakan kaki bagian dalam tersebut. Usahakan untuk mempertahankan posisi kaki yang agak dibuka sedikit sambil menggiring bola ke depan. Selaraskan gerakan kaki yang menggiring bola dengan kaki tumpuan.

Hentikan bola dengan menggunakan telapak kaki ketika telah sampai di tujuan. Pindahkan seluruh berat badan pada kaki yang menumpu di tanah dan kembali fokus untuk melanjutkan menggiring bola atau melakukan shooting.

3. Menggiring bola dengan menggunakan punggung kaki

Punggung kaki juga dapat digunakan untuk menggiring bola. Pertama, sikap awal sama dengan gerakan sebelumnya yakni dengan berdiri tegak lurus dan fokus ke arah tujuan. Kemudian putar pergelangan kaki agak ke bawah dan mulai menendang bola dengan menggunakan punggung kaki.

Bawa berat badan ke depan bersamaan dengan bola sambil ditumpu pada kaki penopang. Seimbangkan badan dengan kedua tangan agak ditekuk ke belakang di samping badan. Hentikan bola menggunakan telapak kaki sambil menjaga badan tetap seimbang dengan kaki lainnya.

Itulah cara menggiring bola dengan baik dan benar yang perlu diperhatikan. Lakukan latihan dengan rutin untuk menyempurnakan gerakan menggiring bola.

You may also like