Home » Bulu Tangkis » Keseruan di Laga Greysia Polii dan Apriani Rahayu Melawan Jepang

Keseruan di Laga Greysia Polii dan Apriani Rahayu Melawan Jepang

by Adara Almarinah

Pasangan ganda putri, Greysia Polii dan Apriani Rahayu membuat penonton bersorak Sorai siang ini, Sabtu, 26 Januari 2019. Riuhnya sorakan penonton memenuhi Istora Senayan Jakarta. Melawan pasangan ganda putri asal Jepang, Misaki Matsumoto dan Ayaka Takahashi, Polii dan Rahayu menunjukkan kemampuan mereka yang tidak bisa diremehkan.

Pada gim pertama, Polii dan Rahayu berusaha untuk terus menyamakan kedudukan meski sempat tertinggal dari pasangan Jepang. Sedikit kewalahan dalam menghadapi Misaki dan Ayaka, ditambah lagi kesalahan yang banyak dilakukan Polii dan Rahayu, permainan semakin memanas ketika masuk dalam game point.

Saling lempar pukulan yang cukup keras, namun pada akhirnya pasangan ganda Indonesia ini harus menyerah dengan skor 20-22. Memasuki gim kedua, Polii dan Rahayu berusaha membalas kekalahan pada gim kedua ini. Keduanya semakin bersemangat untuk mendapatkan posisi unggul.

Diwarnai dengan aksi challenge, Polii dan Rahayu berhasil membalikkan keadaan. Aksi saling kejar skor pun terjadi, bahkan kembali terjadi game point di gim kedua ini. Sorak Sorai penonton semakin ramai ketika Polii dan Rahayu berhasil menutup gim kedua dengan skor akhir 22-20.

Pada gim ketiga, Polii dan Rahayu kembali tampil dengan penuh semangat untuk mempertahankan posisi unggul mereka. Pada awal gim ketiga, Polii dan Rahayu sempat tertinggal dengan skor 3-6. Bahkan tangan dari Greysia Polii sempat sakit karena mengambil bola yang jatuh terlalu jauh dari posisinya.

Namun meskipun Polii dan Rahayu berusaha keras, keunggulan mereka pada gim kedua tidak bisa dipertahankan dan harus menyerah pada skor akhir 12-21. Walaupun kalah, namun Polii dan Rahayu berhasil menampilkan permainan yang sangat seru.

Meski kalah dalam laga melawan wakil Jepang, Polii dan Rahayu tetap mendapatkan dukungan penuh dari para penonton. Kalimat penyemangat pun diteriakkan penonton untuk menyemangati keduanya.

You may also like