Home » Sepak Bola » Bola Internasional » Transfer Pemain Yang Tidak Diperkirkan Akan Terjadi

Transfer Pemain Yang Tidak Diperkirkan Akan Terjadi

by Theo Jonathan

Kevin Prince-Boateng, Ashley Cole, Ryan Babel, dan Kiko Casilla : Transfer Yang Tidak Diperkirakan

Sejak awal bursa transfer musim dingin, banyak klub mempersiapkan dirinya untuk memperkuat klubnya dengan menambah pemain. Sudah terjadi beberapa transfer nama besar ke klub-klub besar dan juga beberapa ke klub lebih kecil. Namun, ada juga beberapa transfer yang mengejutkan karena tidak diperkirakan bisa terjadi dan tidak terlalu diberitakan oleh media. Inilah beberapa transfer tersebut.

Kevin Prince-Boateng – Sassuolo Ke Barcelona

Dari semuanya, mungkin transfer Boateng adalah yang paling mengejutkan. Meski hanya berstatus pemain pinjaman, Barcelona cukup mengejutkan dunia dengan memilih Boateng sebagai pengganti Munir El Haddadi untuk menjadi pemain cadangan Luis Suarez. Pemain berusia 31 tahun ini sedang menjalani musim yang lumayan baik dengan Sassuolo sebelum mendapatkan panggilan impian dari Barcelona.

Kevin Prince-Boateng

Ashley Cole – LA Galaxy Ke Derby

Bek kiri berusia 38 tahun asal Inggris ini sempat menjadi salah satu bek kiri terbaik dunia ketika membela Arsenal dan Chelsea. Namun seiring bertambahnya usia dan hadirnya pemain-pemain muda berbakat, Cole memilih melanjutkan karir di MLS bersama LA Galaxy dimana Cole bermain dengan penyerang kontroversial, Zlatan Ibrahimovic. Berita kepindahan Cole kembali ke Inggris menuju Derby cukup mengejutkan karena hampir tidak terbaca radar media. Cole bertemu kembali dengan mantan rekan setim ketika di Chelsea, Frank Lampard yang menjadi pelatih Derby.

Ashley Cole

Ryan Babel – Besiktas Ke Fulham

Pemain berusia 32 tahun yang sempat membela Liverpool dan Ajax ini kembali melanjutkan karirnya di Inggris bersama Fulham setelah menjalani 2 musim bersama Besiktas. Fulham merupakan klub ke-8 yang dibela Babel selama karirnya dan pemain asal Belanda ini merasa dirinya masih mampu untuk bersaing di Premier League bersama Fulham.

Ryan Babel

Kiko Casilla – Real Madrid Ke Leeds

Kepindahan Kiko Casilla ke Inggris ini juga mengejutkan dunia. Kiper yang bermain untuk salah satu tim terbaik dunia, Real Madrid ini memilih untuk bergabung dengan Leeds setelah posisinya di Madrid terbilang hilang ketika Madrid mendatangkan kiper dari Chelsea, Thibaut Courtois. Tak hanya Courtois, Madrid juga mempunyai Keylor Navas yang masih sering dijadikan starter di beberapa pertandingan. Kondisi ini membuat Casilla memilih untuk hengkang dan bergabung dengan klub yang bisa menjadikan dirinya kiper utama dan Casilla memilih Leeds.

Kiko Casilla

Dengan jendela bursa transfer musim dingin akan segera berakhir, dipastikan masih akan ada transfer-transfer kejutan lain yang akan terjadi di hari terakhir bursa pada hari Kamis 31 Januari 2019 besok.

You may also like