Home » Sepak Bola » Liga Champion » Liga Champions : Ini 3 Alasan Barcelona Mampu Memenangkan Liga Champions Dan LaLiga Musim Ini

Liga Champions : Ini 3 Alasan Barcelona Mampu Memenangkan Liga Champions Dan LaLiga Musim Ini

by Syara

Barcelona saat ini sedang dalam misi berburu gelar keenam UEFA Champions League dan yang pertama sejak berada di bawah asuhan Ernesto Valverde. Lionel Messi sebelumnya menjanjikan para suporter Barcelona di awal musim 2018-2019 bahwa Barcelona akan melakukan apapun untuk mengembalikan trofi tersebut ke Camp Nou.

Suporter tentu butuh untuk diyakinkan setelah berkaca pada kekalahan memalukan saat Barcelona bertemu AS Roma di babak semifinal Liga Champions. Lionel Messi memang tampak yakin dengan janjinya, namun Barca pernah mengulang sejarah dengan kalah dari Liverpool.

Di lain pihak Barcelona menjadi pemuncak LaLiga saat ini dan telah mengoleksi gelar juara sebanyak delapan kali dalam sebelas tahun terakhir. Namun fokus mereka saat ini pada UCL dan Barcelona memberi tanda bahwa mereka akan mengakhiri kutukan dan memenangkan gelar ganda di musim ini.

Melansir dari Sportskeeda, berikut ini tiga alasan mengapa Barcelona akan mampu menjuarai Liga Champions dan LaLiga musim ini.

#3 Skuat Yang Sama Rata

Barcelona akhirnya mendapatkan keseimbangan yang selama ini dibutuhkan dengan adanya tambahan pemain Antoine Griezmann, Frenkie de Jong, Junior Firpo, Ansu Fati dan Carles Perez.

Musim lalu Barcelona susah payah karena tidak memiliki pengganti Jordi Alba yang tampak mengkhawatirkan di akhir musim. Namun Ernesto Valverde mengatasinya dengan mendatangkan Junior Firpo.

De Jong sendiri mampu bekerja sama dengan Sergio Busquets dan Arthur di tengah lapangan. De Jong tampak menyatu dengan skuat dan seperti telah bermain lama untuk Barcelona.

Sementara itu, Griezmann bersama Fati dan Perez mengendalikan barisan depan. Messi yang sepertinya telah kembali ke kondisi terbaiknya menjadikan barisan depan Barca semakin menakutkan.

#2 Belajar Dari Kesalahan Masa Lalu

Barcelona hampir saja memenangkan UCL sayangnya gagal di akhir. Raksasa Spanyol ini memang konsisten di liga domestik namun susah payah tampil konsisten di UCL. Barcelona tampak kehabisan napas saat menapaki babak penentuan UCL yang seharusnya menjadi perhatian tim.

Namun begitu, Valverde tampaknya telah belajar dari kesalahan di masa lalu dan berusaha merotasi timnya untuk menjaga para pemainnya tetap fit, termotivasi serta bertenaga di babak – babak penentuan.

Valverde bahkan memperkuat posisi yang menjadi kelemahan Barca musim lalu. Griezmann menjadi pengganti jangka panjang yang ideal bagi Suarez dan telah terbukti untuk itu.

De Jong pun tanpa kendala saat menggantikan Phillipe Coutinho. Laga tandang Barcelona pun mendulang hasil positif di liga domestik. Barcelona berkembang di musim ini dan  begitu pula dengan kepercayaan diri para pemainnya.

#1 Lionel Messi Mulai Kembali Pada Kondisi Terbaiknya Setelah Sembuh Dari Cedera

Cederanya Messi menjadi kekhawatiran sendiri bagi Barcelona. Namun pemain berusia 32 tahun ini pelan – pelan mulai kembali ke kondisi terbaiknya. Messi bahkan telah mencetak empat gol dan empat assists hanya dalam lima penampilannya di LaLiga.

Walaupun kalah di UCL musim lalu, Messi saat itu sukses mencetak 12 gol dan tertinggi sepanjang turnamen tersebut. Ia juga sukses meraih Golden Boot tahun lalu karena catatan 36 golnya di LaLiga.

Untuk kemenangan Barcelona, kehadiran Messi adalah keharusan. Dengan kepemimpinan Messi di barisan depan, kemungkinan untuk kemenangan ganda di musim ini terbuka lebar.

You may also like