Home » Olahraga A - Z » Senam » Ternyata Inilah Manfaat dari Senam Tobelo yang Sedang Populer!

Ternyata Inilah Manfaat dari Senam Tobelo yang Sedang Populer!

by Adara Almarinah

Saat ini, banyak kumpulan orang melakukan senam bersama-sama di berbagai macam tempat, terutama dari kalangan para ibu. Senam memang menjadi salah satu olahraga yang sangat digemari karena selain menyehatkan badan, gerakan senam juga tidak terlalu sulit. Apalagi senam biasanya dilakukan dengan iringan musik sehingga terasa lebih menyenangkan.

Salah satu jenis senam yang saat ini banyak digandrungi adalah senam tobelo. Senam tobelo kian marak dipraktekkan dimana-mana. Senam tobelo memberikan banyak manfaat bagi peminatnya, berikut ini adalah beberapa manfaat senam tobelo yang perlu diketahui:

Membantu menenangkan pikiran

Salah satu kelebihan senam tobelo adalah mampu memberikan ketenangan bagi orang yang melakukannya. Iringan lagu atau musik pada senam tobelo menimbulkan perasaan gembira. Pikiran akan menjadi lebih tenang dan damai jika melakukan senam tobelo.

Gerakan senam tobelo yang ringan dan tidak terlalu sulit namun tetap energik juga sangat berperan dalam mengaktifkan hormon endorfin dalam tubuh. Sebagaimana diketahui, hormon endorfin sangat berperan penting dalam menimbulkan suasana hati yang riang.

Menyehatkan jantung

Meskipun gerakan pada senam tobelo tergolong gerakan yang ringan, namun bukan berarti tidak memberikan dampak yang besar bagi tubuh. Senam tobelo mampu menyehatkan jantung karena ketika melakukan senam, maka otot jantung akan bekerja dengan aktif untuk memompa aliran darah dan menyuplai oksigen ke seluruh bagian tubuh terutama otot yang digunakan saat senam.

Membuat tubuh menjadi langsing

Tak hanya menyehatkan untuk jantung, senam tobelo juga sangat baik untuk membuat tubuh menjadi lebih langsing. Gerakan pada senam tobelo membantu tubuh membakar lemak lebih banyak sehingga tubuh akan terlihat lebih ramping. Terutama pada gerakan ketika memutarkan pinggang ke kanan dan kiri sedangkan kaki tetap dalam posisi terbuka selebar bahu dan menghadap ke depan.

Meningkatkan daya ingat

Senam tobelo tak hanya baik untuk kesehatan tubuh saja tapi juga membantu untuk meningkatkan daya ingat. Bagaimana bisa? Hal ini berkaitan dengan lancarnya pasokan oksigen ke dalam otak sehingga sel saraf di dalam otak menjadi lebih aktif. Sel saraf yang aktif akan meningkatkan daya ingat seseorang. Dengan begini, orang yang rajin melakukan senam tobelo juga akan menjadi terhindar dari penyakit seperti Alzheimer atau Parkinson.

Meningkatkan daya tahan tubuh

Tak hanya sekedar sehat, rajin melakukan senam tobelo juga akan membuat tubuh menjadi lebih tahan terhadap serangan penyakit. Hal ini dikarenakan ketika keringat keluar saat melakukan senam tobelo, maka di saat itu pula toksin yang ada di dalam tubuh pun keluar.

Itulah beberapa manfaat dari senam tobelo yang perlu diketahui. Namun jangan lupa pula untuk selalu mengkonsumsi makanan dengan gizi yang seimbang agar manfaat yang didapatkan dari senam tobelo bisa maksimal.

You may also like